Breaking News, Polresta dan Polsek Jajaran Gelar Razia Serentak di Semua Pintu Masuk Bandar Lampung

Polresta Bandar Lampung dan Polsek jajaran saat giat razia serentak mengantisipasi C3 terhadap kendaraan yang melintas di setiap pintu masuk Bandar Lampung, Kamis (27/10/2022). Foto: Martogi/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Polresta Bandar Lampung dan Polsek jajaran lakukan giat razia serentak untuk mengantisipasi C3 terhadap kendaraan yang melintas di setiap pintu masuk Bandar Lampung, Kamis (27/10/2022) dini hari.
Para personel mengawali kegiatan dengan apel terlebih dahulu di halaman parkir Transmart Carrefour, Jalan Sultan Agung, Way Halim Permai, Way Halim, Bandar Lampung pada pukul 00.00 WIB.
Semua personel yang diterjunkan dicek terlebih dahulu kesiapannya, lalu diberikan arahan terkait tujuan dari giat tersebut.
Kegiatan razia tersebut dipimpin langsung oleh Kapolresta Bandar Lampung, Kombes Pol Ino Harianto dan Wakapolresta Bandar Lampung, AKBP Ganda M.H. Saragih.
Berdasarkan pantauan Kupastuntas.co, di salah satu lokasi razia yakni Jalan Sultan Agung, Way Halim (depan transmart) Bandar Lampung, banyak kendaraan roda dua maupun roda empat yang diperiksa kelengkapannya oleh tim gabungan.
Kabag Ops Polresta Bandar Lampung, Kompol Oskar Eka Putra mengatakan giat razia dilakukan untuk mengantisipasi tindak kriminalitas di Kota Tapis Berseri.
"Jadi giat malam ini dilakukan serentak di pintu masuk Bandar Lampung untuk mengantisipasi C3, kejahatan jalanan dan kejahatan yang meresahkan masyarakat terutama masalah Curanmor di wilayah Bandar Lampung," kata Oskar, saat memberikan keterangan.
Ia menjelaskan, jika ada kendaraan baik roda dua maupun roda empat yang dirazia tidak memiliki kelengkapan surat maka akan dibawa ke Mapolresta Bandar Lampung.
"Dari beberapa hasil pemeriksaan kita tadi, baru ada temuan pengendara tidak pakai helm dan tidak ada surat kendaraan. Namun, setelah mereka menghubungi keluarga dan datang ke lokasi bisa menunjukkan surat kendaraan, maka diperbolehkan untuk melintas kembali," ucapnya.
Selain itu, terdapat juga temuan kendaraan pickup yang berasal dari Pulau Jawa ke Sumatera membawa kurang lebih 5 unit kendaraan roda dua ditutupi oleh kain terpal dan box buah.
"Namun, setelah kita cek ternyata semua kendaraan roda dua yang dibawa ini lengkap surat-suratnya dan bukan hasil kejahatan, jadi kita silahkan untuk melintas kembali," jelasnya.
Pihaknya menegaskan razia tersebut akan terus rutin dilakukan untuk mengantisipasi C3 dan tindakan kriminalitas di wilayah Bandar Lampung.
Sementara ini, razia gabungan Polresta Bandar Lampung dan Polsek Jajaran masih terus berlangsung.
Hingga berita ini diterbitkan, kegiatan razia masih berlangsung di beberapa titik. (*)
Berita Lainnya
-
Penyerapan Gabah Lampung Capai 190 Ribu Ton, Bulog Optimis Lampaui Target Akhir Mei
Jumat, 16 Mei 2025 -
Menteri P2MI: Deklarasi Anti-TPPO Harus Jadi Aksi Nyata Lindungi Pekerja Migran
Jumat, 16 Mei 2025 -
Bahas LKPJ 2024, DPRD dan Pemkot Bandar Lampung Sepakat Tingkatkan Kualitas Pelaporan Pembangunan
Jumat, 16 Mei 2025 -
Polda Lampung Ungkap 44 Kasus TPPO dengan 84 Korban
Jumat, 16 Mei 2025