Menang Dramatis, Indonesia Tekuk Vietnam 3-2 di Kualifikasi Piala Asia-U20
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Timnas Indonesia U-20 memastikan satu tempat dalam putaran final Piala Asia U-20 yang akan dihelat di Uzbekistan tahun depan. Kepastian itu didapat setelah tim besutan pelatih asal Korea Selatan Shin Tae Yong ini menang secara dramatis dari lawannya sesama negara asal Asia Tenggara Vietnam, dengan skor tipis 3-2.
Pertandingan ketiga dalam Grup F yang dihuni 4 negara yaitu Indonesia, Vietnam, Timor Leste dan Hongkong ini digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Minggu (18/9/2022) malam WIB.
Walau Timnas Indonesia U-20 tampak mendominasi pada awal-awal laga, namun Garuda Muda kesulitan menembus kokohnya pertahanan lawan. Alhasil hingga turun minum skor sama kuat alias 0-0 tidak berubah.
Masuki waktu babak kedua, intensitas permainan meningkat, tampak kedua tim sama-sama ingin menciptakan gol lebih dulu agar dapat mengatur jalannya permainan, mengingat ini adalah laga terakhir yang menentukan siapa yang berhak lolos dan bermain di Uzbekistan.
Pelatih Shin Tae Yong pun pada babak kedua ini memasukkan salah satu pemain terbaiknya, yaitu Marselino Ferdinan, tak menunggu waktu lama Marselino membayar kepercayaan itu dengan gol spektakuler pada menit ke 60 lewat sepakan keras dari luar kotak penalti.
Namun enam menit kemudian petaka terjadi, Vietnam berhasil menyamakan kedudukan lewat gol bunuh diri Kapten Timnas Indonesia Muhammad Ferrari pada menit ke 66.
Pada menit ke 79 Vietnam secara mengejutkan justru dapat membalikkan keadaan jadi 2-1, lewat skema serangan balik Vietnam dapat membobol gawang Timnas Indonesia yang dikawal oleh Aditya Arya Nugraha.
Tak patah semangat, lewat gempuran bertubi-tubi akhirnya Timnas Indonesia dapat menyamakan kedudukan pada menit 81 lewat sundulan sang kapten Muhammad Ferrari, yang membayar tuntas gol bunuh dirinya beberapa menit sebelumnya.
Kemenangan Indonesia ditentukan pada menit 84 lewat aksi brilian Nico yang berhasil melewati bek Vietnam lewat sisi kanan pertahanan lawan, operan nya mengecoh penjaga gawang Vietnam dan bola yang sudah bebas akhirnya tinggal disentuh saja oleh Rabbani dan golllll..! Indonesia membalikkan kedudukan dengan unggul 3-2.
Lewat situs resmi AFC, yaitu https://www.the-afc.com, Indonesia menjadi juara grup dengan 9 poin hasil dari tiga kemenangan beruntun, maka Indonesia berhak lolos ke Piala Asia U-20 di Uzbekistan pada tahun 2023. Diikuti dibawahnya Vietnam dengan 6 poin, Timor Leste 3 poin, dan Hong Kong 0 Poin. (*)
Berita Lainnya
-
PSSI Akan Protes ke FIFA Terkait Kepemimpinan Wasit Ahmed Al Kaf
Jumat, 11 Oktober 2024 -
Indonesia Ditahan Imbang Bahrain 2-2, Shin Tae Yong Sebut Keputusan Wasit Memalukan
Jumat, 11 Oktober 2024 -
Lepas 38 Atlet Disabilitas NPC ke Peparnas, Samsudin: Bonus Tentu Disiapkan
Rabu, 02 Oktober 2024 -
Lampung Mantap di Peringkat Sepuluh Jelang Penutupan PON XXI Aceh-Sumut
Kamis, 19 September 2024