Besok, Mantan Wapres RI ke-9 Hamzah Haz Kunjungi Pringsewu Lampung
Kupastuntas.co, Pringsewu - Mantan Wakil Presiden (Wapres) Republik Indonesia (RI) ke-9 periode 2001-2004, Dr. Hamzah Haz dijadwalkan berkunjung ke Kabupaten Pringsewu, Provinsi Lampung pada Rabu (7/8/2022) besok.
Kunjungan tersebut dalam rangka melakukan silaturahmi ke kediaman Habib Zein Smith yang berlokasi di Pekon Sukoharjo III, Kecamatan Sukoharjo, Kabupaten Pringsewu.
Selain itu, Dr. Hamzah Haz juga akan melaksanakan ziarah kubur di makam Habib Abdilah Asegaf yang berada di lingkungan pondok Al-Fatimiyah, Pekon Waringinsari Barat, Kecamatan Sukoharjo.
"Ya besok akan ada kunjungan oleh bapak Dr. Hamzah Haz ke wilayah Kecamatan Sukoharjo," kata Kabag Ops Polres Pringsewu, Kisron.
Menyambut kunjungan tersebut, Kabag Ops Kisron mengaku pihaknya akan menurunkan 60 personel guna mengamankan area sekitar lokasi yang nanti akan dikunjungi.
"Demi kelancaraan kegiatan kunjungan besok di Bumi Jejama Secancanan, kami pihak kepolisian akan turun melakukan pengamanan," lanjutnya.
Ia juga menyampaikan bahwa personel pengamanan sudah disiapkan dan akan ditempatkan di titik lokasi yang telah ditetapkan. "Baik di lokasi kunjungan maupun jalur yang dilalui rombongan," tutupnya.
Berdasarkan pantauan kupastuntas.co di pondok pesantren Al-Fatimiyyah Al-Islamy, para pengurus pondok terlihat sedang menyiapkan segala sesuatunya untuk menambut kedatangan Dr. Hamzah Ham.
Salah seorang warga pondok, yakni Farhan mengatakan, dalam rangka kunjungan mantan Wakil Presiden ke-9, pihak pondok pesantren melakukan kegiatan bersih-bersih lingkungan pondok dan memasang tembok terpal plastik hitam.
"Hanya bersih-bersih saja di lingkungan pondok, tadi sore juga ada pihak dari TNI/Polri yang bantu bersih-bersih disini sama memasang tembok dari terpal plastik hitam," ujarnya.
Terkait waktu kunjungan, Farhan mengaku tidak mengetahui pasti pukul berapa akan dilaksanakan, namun pihak pondok telah melakukan persiapan untuk menyambut tamu istimewa yang direncanakan hadir di pondok tersebut.
"Kalau jam berapa pastinya kurang tahu, tapi kita sudah siap-siap dari sekarang," tutupnya. (*)
Video KUPAS TV : Kejati Lampung Geledah Kantor DLH Bandar Lampung!
Berita Lainnya
-
Hasil Survei Rakata Institute: Fauzi - Laras Raih 36,20 Persen Ungguli Paslon Lain di Pilkada Pringsewu
Sabtu, 23 November 2024 -
Pelatihan Saksi PDI Perjuangan Pringsewu, Saksi Diminta Tidak Lengah Saat Bertugas di TPS
Senin, 18 November 2024 -
Tidak Hanya Kawal Suara, PDI Perjuangan Pringsewu Ajak Saksi Menangkan Arinal - Sutono
Senin, 18 November 2024 -
Tanggapan Empat Paslon Usai Ikuti Debat Terakhir Pilkada Pringsewu 2024
Minggu, 17 November 2024