Gubernur Arinal Ajak Bunda Literasi Jadi Motor Penggerak Gemar Membaca

Gubernur Lampung Arinal Djunaidi saat dimintai keterangan, Rabu (20/7/2022)
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi mengajak seluruh Bunda Literasi baik ditingkat provinsi maupun kabupaten/kota sebagai motivator serta motor penggerak gemar membaca bagi para generasi muda.
"Bunda Literasi ini harus mampu menjadi juru kampanye budaya gemar membaca sekaligus sebagai sebuah simbol bagi bangkitnya kesadaran masyarakat," kata Gubernur saat dimintai keterangan usai menghadiri Festival dan Jambore Literasi Provinsi Lampung Tahun 2022 di PKOR Way Halim, Rabu (20/7/2022).
Arinal melanjutkan, melalui kegiatan Festival dan Jambore Literasi tersebut ia mengajak seluruh masyarakat Lampung khususnya generasi muda untuk terus meningkatkan semangat literasi.
"Masyarakat yang teredukasi tentu akan mampu mengembangkan karakter diri, sehingga mampu menjadi generasi emas penyokong kemajuan pembangunan bangsa," imbuhnya.
Arinal menuturkan bahwa kegiatan Festival dan Jambore Literasi merupakan salah satu solusi dalam pemecahan masalah rendahnya keinginan atau tingkat emosional seseorang terhadap pentingnya literasi informasi.
"Saya harap iklim kompetisi ini dapat terus berkembang, baik ditengah masyarakat umum maupun pemerintah, sehingga akan memacu produktivitas dan menciptakan inovasi baru yang bermanfaat bagi masyarakat luas," kata dia.
Sementara itu Bunda Literasi Provinsi Lampung Riana Sari Arinal, mengungkapkan jika Indeks Pembangunan Literasi Masyarakat Provinsi Lampung pada rahun 2020 sebesar 11,98 atau berada pada urutan ke-20.
"Ini menjadi pekerjaan rumah yang tidak ringan untuk kita bersama-sama bersinergi meningkatkan dan membudayakan literasi di tengah masyarakat," kata dia.
Riana menerangkan jika dengan membaca buku hal tersebut akan memberika dampak terhadap peningkatan perekonomian keluarga.
"Dengan membaca buku kita mendapatkan ilmu dan dari buku bisa meningkatkan ekonomi keluarga. Mereka bisa mencari tau cara membuat keripik, cara beternak ikan yang benar. Jadi ini salah satu program yang perlu di dukung bersama," kata dia. (*)
Berita Lainnya
-
Mahasiswa Universitas Teknokrat Indonesia Dukung Pertanian di Lampung dengan Alat Berbasis Internet of Things
Minggu, 18 Mei 2025 -
Pemkot Bandar Lampung Dukung Pembangunan Gedung Satlantas dan Satintelkam Polresta
Sabtu, 17 Mei 2025 -
Hadapi PSU Pesawaran, Sudin Tegaskan Saksi dan Kordes Bekerja Maksimal Menangkan Nanda-Anton
Sabtu, 17 Mei 2025 -
Janji Manis di TikTok, 5 Warga Lampung Timur Bayar Jutaan Rupiah untuk Bekerja Ilegal ke Malaysia
Sabtu, 17 Mei 2025