PT Nestle Pabrik Panjang Serahkan 14 Ekor Hewan Kurban
Kupastuntas.co, Bandar
Lampung - PT Nestle Pabrik Panjang pada Hari Raya Idul Adha tahun ini
menyerahkan 14 ekor hewan kurban berupa kambing kepada warga sekitar perusahan
dan sejumlah media.
Penyerahan hewan kurban
dilakukan secara simbolis di Lapangan Kantor PT Nestle Pabrik Panjang, Jumat
(8/6/2022).
Hadir dalam acara
tersebut yaitu Factory Manager Pabrik Panjang, Norman Tri Handono, Kepala Human
Resources Development PT Nestle Indonesia Panjang Factory, Bernard Horas
Simanjuntak dan jajaran, Camat Panjang, Supriyadi, Lurah Panjang Hendra, dan
perwakilan dari sejumlah media.
Factory Manager
Pabrik Panjang, Norman Tri Handono mengatakan penyerahan hewan kurban pada hari
raya idul adha merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh PT Nestle Pabrik
Panjang setiap tahun.
"Ini merupakan
kegiatan rutin kita tiap tahun semenjak 2007 dan pada idul adha tahun ini kita
menyerahkan 14 ekor kambing," kata dia.
Kepala Human
Resources Development PT Nestle Indonesia Panjang Factory, Bernard Horas
Simanjuntak menambahkan penyerahan hewan kurban bukanlah bagian dari program corporate social responsibility (CSR).
"Tapi sebagai
bentuk kepedulian PT Nestle Pabrik Panjang kepada masyarakat sekitar,"
ucapnya.
Sementara Camat
Panjang Supriyadi mengucapkan terimakasih atas batuan hewan kurban yang
diberikan PT Nestle Pabrik Panjang.
"Saya atas nama Camat dan warga Panjang mengucapkan terimakasih atas kepedulian PT Nestle Pabrik Panjang terhadap warga sekitar dengan memberikan hewan kurban. Semoga Nestle semakin maju lagi kedepannya," kata Supriyadi. (*)
Video KUPAS TV : Percikan Api dari Motor Diduga Penyebab Kebakaran SPBU Pasar Liwa
Berita Lainnya
-
Pemerintah Pusat Gelontorkan 7, 04 Triliun Dukung Proyek Strategis Nasional di Lampung
Kamis, 28 November 2024 -
FKUB Lampung Ajak Masyarakat Lapang Dada Terima Hasil Pilkada: Siapapun Terpilih Adalah Pilihan Rakyat
Kamis, 28 November 2024 -
Soal Kasus Dugaan Korupsi PT. LEB, Kejati Lampung: Maaf, yang Diperiksa Komisaris Utama PT. LJU
Kamis, 28 November 2024 -
UIN RIL Kembali Bekali Administrator Website Guna Tingkatkan Peringkat Webometrics
Kamis, 28 November 2024