• Jumat, 26 April 2024

Pengendara di Lambar Kembali Keluhkan Traffic Light yang Tak Kunjung Diperbaiki

Kamis, 30 Juni 2022 - 16.34 WIB
173

Kondisi Trafic Light di Simpang empat Pekon (Desa) Sebarus, Kecamatan Balik Bukit yang tidak berfungsi secara maksimal, Kamis (30/6/2022). Foto: Echa/Kupastuntas.co

Kupastuntas.co, Lampung Barat - Traffic light atau lampu merah simpang tiga Hotel Permata, di Kelurahan Way Mengaku Kecamatan Balik Bukit hingga kini belum diperbaiki, masyarakat kembali harus menerima kenyataan pahit dengan rusaknya lampu merah yang ada di simpang empat Pekon (Desa) Sebarus, Kecamatan Balik Bukit yang juga mengalami kerusakan.

Kerusakan yang terjadi sejak dua hari lalu tersebut disebabkan terjadinya kerusakan sistem program yang menyebabkan Traffic Light tidak berfungsi secara maksimal. Dari pantauan Kupastuntas.co di lokasi terlihat Traffic Light tersebut hanya berfungsi pada lampu kuning, sedangkan untuk lampu hijau dan merah tidak berfungsi.

Rivaldi (27) salah seorang pengendara mengaku kerusakan Traffic Light di dua titik tersebut harusnya segera diperbaiki sebab sangat membahayakan pengendara yang melintas. Sebab Traffic Light tersebut sangat dibutuhkan agar pengendara lebih tertib terhadap aturan lalulintas sehingga pengendara bisa terhindar dari kecelakaan.

"Pasti terganggu lah, karena kan Traffic Light ini sangat penting agar para pengendara yang melintas bisa tertib, apalagi yang di perempatan Pekon Sebarus kan dekat dengan sekolah SMP dan SMA sehingga jika tidak berfungsi secara maksimal bisa membahayakan siswa yang melintas mereka bisa ugal-ugalan," katanya, Kamis (30/6/2022).

Menanggapi hal tersebut Kepala Dinas Perhubungan (Disbub) Lampung Barat Junaidi Jamsari melalui Kepala Bidang Angkutan dan Keselamatan Wendi Satria mengatakan, pihaknya telah turun langsung untuk memastikan penyebab kerusakan pada Traffic Light tersebut dan hasilnya terjadi kerusakan pada sistem program.

"Tim kita sudah turun ke lapangan untuk memastikan penyebab kerusakan dan kita upayakan secepatnya akan kita lakukan perbaikan, karena kita juga sudah berkoordinasi dengan tenaga teknis yang berkompeten untuk memperbaiki kerusakan tersebut harapan kita dalam waktu dekat bisa segera diperbaiki," katanya.

Lampung Barat sendiri belum mempunyai tenaga teknis yang khusus membidangi hal tersebut, sehingga pihaknya harus berkoordinasi dengan tenaga teknis dari luar daerah karenanya pihaknya tidak bisa serta merta langsung melakukan perbaikan karena akan disesuaikan dengan waktu teknisi yang membawahi wilayah Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel).

"Untuk mengantisipasi adanya permasalahan lalu lintas yang di akibatkan rusaknya Traffic Light tersebut kita juga menerjunkan tim untuk mengatur lalu lintas khususnya di tempat rusaknya Traffic Light tersebut, terlebih mobilisasi masyarakat khususnya pada siang dan sore hari cukup tinggi sehingga menghindari adanya kemacetan dan terjadinya kecelakaan," pungkasnya. (*)

Video KUPAS TV : Benarkah PMK Jadi Faktor Penurunan Pembelian Sapi Ternak?