Tabrak SPBU Rest Area Tol Sumatera Hingga Kebakaran, Truk Ini Langsung Kabur

Penampakan dispenser pengisian BBM di SPBU rest area JTTS yang hangus terbakar akibat ditabrak mobil truk Jumat pagi. Foto: ist
Kupastuntas.co, Lampung Selatan - SPBU di Rest Area Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) KM 20 B tepatnya di Kecamatan Penengahan Lampung Selatan (Lamsel) terbakar, Jumat (17/06/2022) sekitar pukul 08.00 WIB.
Kebakaran itu terjadi lantaran salah satu pompa atau dispenser pengisian bahan bakar di SPBU tertabrak kendaraan jenis truk Mitsubishi Cold Diesel warna kuning.
Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Lamsel, AKP Jonnifer Yolandra mengatakan, tidak ada korban jiwa akibat kejadian itu namun total kerugian mencapai Rp 200 juta.
"Situasi saat ini sudah terkendali. Kerugian mencapai Rp200 juta akibat dispenser nomor 4 mengalami kebakaran," katanya.
Dia mengungkapkan, kecelakaan bermula ketika truk tersebut melaju dari arah parkiran dan akan keluar dari Rest Area KM 20 B JTTS. Truk diduga melaju dengan kecepatan tinggi sementara jalan dalam kondisi basah sehingga ban belakang tergelincir.
"Kontur jalan halus dan basah, sehingga mengakibatkan ban belakang kendaraan truk warna kuning tersebut tergelincir kemudian bak sebelah kanan kendaraan menabrak dispenser/pompa bahan bakar," ungkapnya.
AKP Jonnifer menjelaskan, usai menabrak dispenser bahan bakar, kendaraan jenis Cold Diesel warna kuning itu langsung melarikan diri.
"Kami berkoordinasi dengan Sat PJR Dit Lantas Polda Lampung untuk proses penyelidikan dan penyidikan lebih lanjut," jelasnya.
Dia menambahkan, pihaknya masih belum mengetahui nomor polisi kendaraan yang menabrak itu dan juga memantau pergerakan kendaraan tersebut melalui rekaman CCTV JTTS.
"Masih kita cek di CCTV HK," tambahnya. (*)
Berita Lainnya
-
Polisi Ciduk 2 Warga Palas Lamsel Kedapatan Bawa Sabu dan Kunci T di Tempat Karaoke
Minggu, 11 Mei 2025 -
Polisi Bekuk Pencuri Motor di Area Krakatau Park Bakauheni
Sabtu, 10 Mei 2025 -
Polda Lampung Gerebek Kontrakan di Natar, Empat Orang Diamankan Terkait Dugaan Pesta Narkoba
Sabtu, 10 Mei 2025 -
Aniaya Warga Kalianda Hingga Luka 20 Jahitan di Kepala, Bang Jago Dibekuk Polisi
Jumat, 09 Mei 2025