Capaian Imunisasi Rubella di Bandar Lampung Baru 41 persen
Plt Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandar Lampung, Desti Mega Putri saat dimintai keterangan. Foto : Sri/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Capaian imunisasi measless rubella (MR) di kota Bandar Lampung baru mencapai angka 41 persen, dari target sasaran sebanyak 171.799 anak usia 9 bulan hingga 12 tahun.
Plt Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandar Lampung, Desti Mega Putri menyampaikan, pemberian imunisasi MR selama periode Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN) telah mencapai 41 persen.
"Per tanggal 7 Juni, sudah mencapai 41 persen dari target sekitar 171 ribu anak. Sehingga yang belum tinggal 59 persen," ujarnya, saat dimintai keterangan, Rabu (8/6/2022).
Lanjutnya, masih banyak sasaran yang belum diselesaikan. Akan tetapi kata Desti, BIAN ini sampai tanggal 30 Juni.
"Baru selesai itu kita akan adakan sweeping, kan bisa ditambah waktunya," ungkapnya.
Menurutnya, hingga saat ini alhamdulillah belum ada pasien yang menjadi Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI) karena dampak setelah disuntik vaksinasi pada anak tersebut.
"Lagian ini juga imunisasi biasa, bukan kali ini saja. Hanya dibuat gebiar lagi supaya imunisasinya lebih diperluas lagi itu saja," kata Desti.
Imunisasi MR sendiri untuk mencegah penyakit Campak dan Rubella serta penyakit lainnya. Dimana untuk pelaksanaannya sendiri di setiap Puskesmas. "Tapi kalau di sekolah-sekolah dan Posyandu kita yang datang," tandasnya. (*)
Berita Lainnya
-
Komisi IV DPR: Mentan Amran Excellent Bawa Pertanian
Senin, 24 November 2025 -
Terbelit Utang, Pemuda di Bandar Lampung Cekik Bibi Sendiri hingga Tewas
Senin, 24 November 2025 -
Kasus DBD Capai 382, Pemkot Bandar Lampung Imbau Warga Perketat 3M Plus
Senin, 24 November 2025 -
Pengamat: Ijtima Ulama Dunia Beri Energi Spiritual dan Peluang Ekonomi bagi Lampung
Senin, 24 November 2025









