Calon Jemaah Haji Metro Dipastikan Berangkat 8 Juni Mendatang

Walikota Metro, Wahdi saat saat menghadiri bimbingan manasik Haji tingkat Kota di Masjid Taqwa Metro.
Kupastuntas.co, Metro - Calon Jemaah Haji asal Kota Metro mendapatkan kloter keberangkatan nomor 9. Kementrian Agama (Kemenag) Kota Metro memastikan keberangkatannya tanggal 8 Juni 2022 mendatang.
Hal itu disampaikan Kasi Pemberangkatan Haji dan Umroh Kemenag Metro, Nuryanah melalui stafnya, Setyo Pramono. Ia menyampaikan, sebanyak 203 JCH asal metro masuk urutan keberangkatan ke 9 JKG Pondok Gede.
"Pada pemberangkatan haji tahun ini Metro mendapatkan kloter nomor 9 JKG Pondok Gede. Untuk pemberangkatan nanti kloter nomor 9 itu pada tanggal 8 Juni 2022 mendatang," ucapnya, Jum'at (3/6/2022).
Setyo Pramono juga mengungkapkan, dari 203 jamaah tersebut, 3 orang JCH diantaranya bukan merupakan warga Kota Metro, melainkan warga luar yang masuk dalam kategori jamaah cadangan.
"Jadi yang orang Metro ada 200 jamaah, karena pada proses konfirmasi pembayaran BPIH kemarin sempat ada tiga calon jamaah yang menunda jadi sisa kuota ini akan di isi oleh jamaah cadangan," bebernya.
Dirinya juga mengungkapkan bahwa Bimbingan manasik telah selesai dilakukan. Kini JCH tinggal menunggu waktu pemberangkatan.
"Manasik tingkat kota sudah selesai dan kecamatan juga sudah semua. Untuk lainnya seperti koper juga sudah dibagikan ke jamaah. Saat ini kita tinggal menunggu teknis pemberangkatan yang nantinya dilepas oleh tim gabungan Pemkot Metro," pungkasnya.
Sementara itu, Walikota Metro Wahdi memberikan selamat kepada seluruh peserta JCH yang akan berangkat ke tanah suci.
“Kami mengucapkan selamat kepada seluruh calon jemaah haji Kota Metro, yang telah mendapat panggilan untuk menunaikan ibadah haji tahun ini. Kita semua yang mendapat kesempatan ke tanah suci tahun ini, sudah sepantasnya bersyukur. Tahun ini Jemaah Haji Indonesia dapat kembali diberangkatkan setelah dua tahun tertunda akibat pandemi Covid 19," tandasnya.
Diketahui, sebanyak 203 jemaah calon haji yang akan berangkat dari Kota Metro tersebar dari seluruh wilayah Kecamatan. Dari Kecamatan Metro Pusat terdapat sebanyak 62 jamaah, Metro Utara 32 jamaah, Metro Barat 40 Jamaah, Metro Timur 47 Jamaah dan Metro Selatan 23 jamaah.
Sementara, peserta JCH termuda ialah berumur 21 tahun 4 bulan sementara yang paling tua berumur 64 tahun lebih 10 bulan. (*)
Berita Lainnya
-
Antisipasi Keracunan, Disdikbud Wajibkan Sekolah di Kota Metro Awasi Jajanan Pelajar
Senin, 12 Mei 2025 -
Jaga Lingkungan Berkelanjutan, Remaja Metro Lampung Wakili Indonesia di Ajang Dunia
Minggu, 11 Mei 2025 -
Libur Waisak, Polres Metro Siaga Penuh dan Intensifkan Patroli Malam
Sabtu, 10 Mei 2025 -
Suasana Haru Warnai Pelepasan 320 Calon Jemaah Haji Asal Metro
Sabtu, 10 Mei 2025