Pemprov Lampung Targetkan Pelabuhan Tanah Merah Mulai Digunakan Agustus Mendatang

Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Provinsi Lampung, Kusnardi, saat dimintai keterangan, Senin (23/5/2022). Foto:Ria/kupastuntas.co.
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung menargetkan pada bulan Agustus mendatang Pelabuhan Tanah Merah yang berada di Kabupaten Mesuji sudah mulai digunakan.
Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Pemprov Lampung, Kusnardi, mengungkapkan jika Pelabuhan tersebut sebagai konektivitas angkutan penyeberangan antar Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) dan Provinsi Lampung.
"Untuk perbaikan sampai sekarang masih terus berjalan. Sebisa mungkin targetnya setelah Idul Adha atau di Agustus sudah bisa digunakan. Sudah ada aktifitas arus bolak-balik di Pelabuhan tersebut," kata Kusnardi saat dimintai keterangan, Senin (23/5/2022).
Ia melanjutkan, meski Pelabuhan Tanah Merah belum bisa digunakan namun pengiriman komoditas pangan dari Lampung ke Bangka Belitung sudah dilakukan menggunakan Pelabuhan Tanjung Api-api di Provinsi Sumatera Selatan.
"Komoditas yang sudah dikirimkan ini seperti sapi, tapi masih lewat Tanjung Api-api. Namun karena saat ini sedang merebak PMK jadi kita lebih berhati-hati dalam pengiriman," imbuhnya.
Kusnardi juga mengungkapkan jika pihaknya tengah berkoordinasi komoditas apa saja yang dihasilkan oleh Bangka Belitung dan dibutuhkan oleh Provinsi Lampung.
"Namun yang jelas kita sedang kaji apa saja komoditas Bangka Belitung yang kita butuhkan. Yang jelas harus terisi agar tidak mahal di ongkos. Mungkin yang kita butuhkan seperti bungkil sawit untuk pakan ternak atau hasil tambang," ucapnya.
Sementara itu Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Lampung, Bambang Sumbogo, menerangkan jika saat ini proses hibah Pelabuhan Tanah Merah dari PT Dipasena Citra Dermaja ke Kementerian Perhubungan masih terus berproses.
"Untuk hibah saat ini masih dalam proses surat menyurat dan kita masih menunggu karena itu sudah disetujui oleh Kementerian Perhubungan untuk dijadikan lokasi pelabuhan logistik Mesuji ke Bangka Belitung," katanya.
Bambang juga mengungkapkan jika pihaknya tengah berupaya agar kapal yang akan dioperasikan di Pelabuhan Mesuji adalah kapal Roro sehingga mampu mengangkut dalam jumlah yang banyak.
"Harapannya kedepan kapal yang digunakan adalah kapal Roro. Sehingga harapannya keberadaan Pelabuhan ini dapat meningkatkan nilai efisiensi khususnya dalam hal investasi, perdagangan dan pariwisata," tutupnya. (*)
Berita Lainnya
-
Komisi II DPRD Lampung: Salurkan Bantuan yang Menjangkau Petani dan Masyarakat Kecil
Senin, 07 Juli 2025 -
Universitas Saburai Sosialisasikan Program Studi di Polres Pesawaran
Senin, 07 Juli 2025 -
Peneliti ITERA Temukan Senyawa dari Murbei Berpotensi Sebagai Obat Antikanker Serviks
Senin, 07 Juli 2025 -
Dukung Program Tiga Juta Rumah, Pemkot Bandar Lampung Bebaskan BPHTB untuk Warga Kurang Mampu
Senin, 07 Juli 2025
- Penulis : Siti Khoiriah
- Editor :
Berita Lainnya
-
Senin, 07 Juli 2025
Komisi II DPRD Lampung: Salurkan Bantuan yang Menjangkau Petani dan Masyarakat Kecil
-
Senin, 07 Juli 2025
Universitas Saburai Sosialisasikan Program Studi di Polres Pesawaran
-
Senin, 07 Juli 2025
Peneliti ITERA Temukan Senyawa dari Murbei Berpotensi Sebagai Obat Antikanker Serviks
-
Senin, 07 Juli 2025
Dukung Program Tiga Juta Rumah, Pemkot Bandar Lampung Bebaskan BPHTB untuk Warga Kurang Mampu