• Sabtu, 20 April 2024

Peringati Harkitnas, Ribuan Kader PDI Perjuangan Metro Lampung Ikuti Senam SICITA

Jumat, 20 Mei 2022 - 08.10 WIB
359

Ratusan kader PDI Perjuangan Kota Metro saat mengikuti senam SICITA serentak di Sekertariat DPC PDI Perjuangan, Metro Utara. Foto: Arby/Kupastuntas.co

Kupastuntas.co, Metro - Dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas), ribuan kader Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Kota Metro, Provinsi Lampung mengikuti Senam Indonesia Cinta Tanah Air (SICITA) secara langsung dan melalui zoom, Jumat (20/5/2022).

Dari pantauan Kupastuntas.co, sebanyak 200 kader partai berlambang banteng tersebut mengikuti senam Sicita di halaman Sekertariat DPC PDI-P Jl. RA Kartini, Kelurahan Banjarsari, Kecamatan Metro Utara. Sementara 1.250 kader di jajaran anak ranting melakukan senam melalui zoom.

Ketua DPC PDI-P Kota Metro, Anna Morinda menyampaikan, sebanyak 200 kader partai mengikuti senam di sekertariat dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19.

"Jadi selain yang di DPC karena kita terbatas hanya 200 orang, seluruh kader PDI Perjuangan Kota Metro hari ini juga terlibat dalam zoom mereka senam bersama dan di pantau melalui link yang sudah disiapkan oleh DPP Partai," terangnya.


Anna juga menjelaskan, senam tersebut juga dilakukan kader PDI-P secara serentak di seluruh Indonesia baik langsung maupun zoom.

"Hari ini tidak hanya di Kota Metro tetapi juga di seluruh Indonesia. Senam hari ini yang saya di DPC Partai ada 200 lebih, tapi yang mengikuti zoom dari rumah ada 1.250 anak ranting yang sedang senam dari rumah," ujarnya.

Anna menambahkan, senam tersebut juga sebagai bentuk memperingati hari kebangkitan Nasional dan untuk memecahkan rekor muri.

"Jadi kita semua ikut serta dalam pencapaian rekor muri dalam hal senam Sicita untuk memperindah hari Kebangkitan Nasional," imbuhnya.

Menurutnya, senam SICITA bukan merupakan senam yang biasa. Hal tersebut lantaran terdapat makna mendalam di setiap gerakan senam.

"Senam Sicita sendiri bukan senam yang biasa, ini di design untuk mengingatkan kita terhadap kecintaan kepada tanah air dan bangsa. Maka dalam gerakan-gerakanya tadi ada gerakan seperti hormat, sikap sempurna, kemudian lagu-lagunya dengan lagu nasional dan lagu daerah," tandasnya. (*)


Video KUPAS TV : Mahasiswa Program Doktor UIN Raden Intan Lampung Lanjutkan Pelatihan Karya Ilmiah Jurnalistik