Kuota Haji 2022 Kota Metro 203 Jamaah
Foto : Ist.
Kupastuntas.co, Metro - Pemerintah Provinsi Lampung telah menetapkan kuota pemberangkatan jemaah haji tahun 2022. Tahun ini, Kota Metro mendapatkan kuota sebanyak 203 jemaah yang siap diberangkatkan untuk menjalankan ibadah haji.
Setyo Pramono staf yang mewakili Kasi Pemberangkatan Haji dan Umroh Nuryanah mengatakan, tahun ini yang masuk nominasi sesuai kuota dari provinsi sebanyak 203 jamaah.
"Jadi untuk kuota jamaah haji ada 203. Sementara untuk jamaah yang sudah melakukan pelunasan di tahun 2020 sebanyak 382 orang, itu nanti yang di prioritaskan untuk berangkat tahun ini," kata dia saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Selasa (10/5/2022).
Dia menambahkan, pada pemberangkatan tahun ini, sebanyak 83 jamaah masuk dalam daftar yang usianya 65 tahun ke atas. Sementara untuk cadangan Kemenag Metro menyiapkan 31 jamaah.
"Ini kan yang berangkat jamaah yang sudah melakukan pelunasan di tahun 2020. Nah, ada 9 jamaah yang meninggal dunia 8 diantaranya di limpahkan dan satu orang ditarik. Kemudian ada dua jamaah yang mengalami sakit lumpuh dan juga dilimpahkan," tambahnya.
Dia menjelaskan, dari 382 jamaah yang sudah melakukan pelunasan perlu dilakukan lagi konfirmasi pelunasan untuk mendapatkan kuitansi pembayaran terbaru.
"Untuk konfirmasi pelunasan itu dari 9 sampai 20 Mei 2022. Itu nanti jika jamaah tidak konfirmasi maka dianggap belum melakukan pelunasan," tandasnya. (*)
Berita Lainnya
-
Pemkot Metro Tegas: Tak Ada Pembelaan Hukum untuk ASN Tersangka Korupsi
Rabu, 12 November 2025 -
Mantan Kadis PUTR Robby Kurniawan Kembali Jadi Tersangka Korupsi Proyek Jalan di Metro
Selasa, 11 November 2025 -
Breaking News, Mantan Kadis PUTR Metro Robby Kurniawan Kembali Diperiksa Jaksa
Selasa, 11 November 2025 -
Kejari Metro Musnahkan Ratusan Barang Bukti dari 41 Perkara
Selasa, 11 November 2025









