Layanan VIP Bandara Kini Hadir di Pelabuhan Eksekutif Bakauhueni

Launching VIP Lounge di dermaga eksekutif Bakauheni. Foto: Ist
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Telah hadir layanan Lounge VIP di Dermaga Eksekutif Bakauhueni Lampung. Hadirnya Dermaga Eksekutif dan Kapal Eksekutif yang memiliki fasilitas cukup nyaman seperti layaknya airport tentu harus memiliki Layanan asistensi dan ruang privasi bagi pengguna jasa yang akan memilih kenyamanan ekstra saat dalam penyeberangan melalui pelabuhan Bakauheni Lampung.
PT ASDP Cabang Bakauheni Bekerjasama dengan PT Trans Lampung Utama yang merupakan anak usaha dari BUMD Provinsi Lampung PT Lampung Jasa Utama (Group) telah merealisasikan itu.
Komisaris Utama BUMD PT LJU Taufik Hidayat menyampaikan ini merupakan salah satu inisiasi sinergisitas antara BUMN PT. ASDP dengan BUMD Provinsi Lampung dalam mewujudkan kerjasama dan pengembangan pada layanan penyeberangan.
Juga menurutnya sebagai Langkah Awal dalam mempersiapkan kemajuan Pariwisata Lampung yaitu Project Strategis Nasional (PSN) Bakauheni Harbour City (BHC) yang Telah di Launching oleh Gubernur Lampung.
Terpisah GM BUMD PT LJU Arie Sarjono Idris menyampaikan bahwa pasca Pandemi Covid - 19, BUMD LJU Group telah menyusun beberapa program strategis yang akan dikolaborasikan dengan BUMN dan anak usaha ini baik di Seaport maupun di Airport.
"Hari ini langkah awal sinergisitas kami dengan BUMN ASDP dan anak perusahaannya IFRO dalam mewujudkan salah satu pelayanan Pertama di Pelabuhan Indonesia VIP di Kapal Eksekutif, mudah - mudahan layanan ini dapat membantu pengguna jasa penyeberangan untuk mendapatkan fasilitas lebih nyaman, dimana kami menugaskan anak perusahaan di bidang transportasi yaitu PT Trans Lampung Utama sebagai operator," katanya.
Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Lampung Bambang Sumbogo, dalam acara peresmian itu menyatakan, tidak terjadi penurunan jumlah penumpang penyeberangan saat Pandemi Covid-19, dan bahkan saat ini terjadi peningkatan jumlah penumpang sebesar 3 persen. Selain itu, satu hal yang menjadi perhatian Gubernur adalah besarnya potensi penumpang di Pelabuhan Bakauheni.
“Yang menjadi catatan dan konsentrasi Bapak Gubernur adalah setiap tahunnya jumlah penumpang yang menyeberang di pelabuhan (bakauheni, red) sebesar 20,4 juta orang. Ini tentunya peluang yang luar biasa bagi kita, yang akhirnya terinisiasi bagaimana membangun Bakauhueni Harbour City dan Layanan VIP ini merupakan terobosan yang cukup inovatif dalam membaca peluang di usaha bidang transportasi," katanya.
"Saya juga mendorong pelayanan ini bisa segera beroperasional di Pelabuhan Merak dan Kapal Executive lainnya dan selanjutnya di Airport Internasional Radin Inten II,” ujar Bambang.
Sementara itu, mewakili pihak ASDP, M. Yamin selaku Manager PT IFPRO, mengapresiasi atas kerjasama yang telah terjalin.
“Kami suport atas kerjasama ini, kedepannya akan terus kita kembangkan untuk lebih baik,” ujar Yamin.
Sebagai Operator VIP Service & Lounge Seaport PT TLU Akan Memberikan 3 Layanan Utama yaitu :
1.Lounge VIP Transit di Anjungan Agung Mall Dermaga Executive Bakauheni
2.Lounge VIP di Kapal Executive Jatra III
3.Asistensi & Parking Priority
Untuk Mendapakan Layanan Extra Tersebut. Pengguna Jasa yang Telah Memiliki Tiket Ferizy dapat Menghubungi Call Center di Nomor : 081369999689. (**)
Berita Lainnya
-
Santri Pondok Pesantren Al Muawanah Lampung Meninggal Dunia, Diduga Jadi Korban Perundungan
Senin, 28 April 2025 -
1.914 Siswa di Lampung Mengulang Kelas, Thomas: Pelajaran Bagi Anak Malas Belajar
Senin, 28 April 2025 -
1.914 Siswa di Lampung Mengulang Kelas, Jenjang SD Paling Banyak
Senin, 28 April 2025 -
Hazizi Terpilih Aklamasi Jadi Ketua PAN Lampung
Minggu, 27 April 2025