• Senin, 28 April 2025

Pemkot Bandar Lampung Siapkan Rp45 Miliar untuk THR ASN, Kapan Cair?

Selasa, 12 April 2022 - 13.47 WIB
1.4k

Plt Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Bandar Lampung, Muhamad Nur Ramdhan. Foto: Sri/Kupastuntas.co

Sri

Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung berjanji, tunjangan hari raya (THR) aparatur sipil negara (ASN) dilingkungan pemkot setempat kembali akan diberikan.

Untuk THR tersebut, pemkot menyiapkan anggaran mencapai Rp45 miliar, yang akan dibayarkan sepekan menjelang hari raya Idul Fitri.

"InsyaAllah kalau tidak Jumat, ya Senin. Seminggu sebelum lebaran Idul Fitri," ujar Plt Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Bandar Lampung, Muhamad Nur Ramdhan, Selasa (12/4/2022).

Lanjutnya, saat ini pihaknya sedang menunggu petunjuk teknis (juknis) guna memperoses realisasi THR tersebut.

"Nanti kalau juknisnya keluar, baru kita proses. Selain itu kita juga masih menunggu juknis terkait realisasi THR bagi ASN eselon II. Karena tahun kemarin, eselon II tidak dapat THR. Jadi kita menunggu juknisnya," paparnya.

Ramdhan juga menyampaikan, guna merealisasikan THR ASN yang jumlahnya ribuan itu, pemkot telah menyiapkan anggaran hingga puluhan miliar.

"Untuk THR ASN, kita siapkan lebih kurang Rp45 miliar. Dimana semua komponen gaji dapat, seperti tunjangan anak, tunjangan istri, tunjangan beras dan tunjangan jabatan," ucapnya.

Sementara jelasnya, untuk THR Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) pihaknya menunggu juknis.

"Kalau juknisnya harus dibayar ya kita bayar. Kalau tahun lalu mereka ya tidak dapat, begitu juga tenaga honorer," kata dia.

Ia juga menambahkan bahwasannya THR ini merupakan gaji 14. Kemudian kalau gaji 13 biasanya menjelang kenaikan kelas atau tahun ajaran baru.

"Kalau gaji ini (bulanan) biasanya mundur kemungkinan tanggal 9 karena libur. Jadi gajinya pas masuk," tandasnya. (*)

Video KUPAS TV : Kumpulan Kriminal dari Telantarkan Bayi Hingga Ayah Bunuh Anak