Dishub Lambar Segera Perbaiki Traffict Light Simpang Tiga Hotel Permata yang Rusak

Pihak Dinas Perhubungan (Dishub) Lampung Barat saat meninjau Traffic Light yang rusak di simpang tiga hotel permata, Jalan Raden Intan, Kelurahan Way Mengaku, Kecamatan Balik Bukit, Rabu (6/04/2022).
Kupastuntas.co, Lampung Barat - Pemerintah Kabupaten Lampung Barat melalui Dinas Perhubungan (Dishub) setempat dalam waktu dekat akan segera memperbaiki Traffic Light yang rusak di Jalan raden intan, Kelurahan Way mengaku, Kecamatan Balik bukit tepatnya Simpang Tiga Hotel Permata.
Plt. Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Lampung Barat Junaidi Jamsari mengatakan pihaknya telah melakukan peninjauan terhadap Traffic Light yang rusak tersebut dan sudah berkoordinasi dengan pihak teknisi agar segera di lakukan perbaikan.
"Pihak kita sudah turun ke lapangan untuk kroscek langsung kondisi Traffic Light yang mengalami kerusakan tersebut, dan kita sudah berkoordinasi dengan pihak teknisi yang ada di Bandar Lampung agar secepatnya dilakukan perbaikan agar bisa normal kembali," ujarnya, Rabu (6/04/2022).
Junaidi mengatakan terjadinya kerusakan sistem program yang menyebabkan Traffic Light tidak berfungsi secara maksimal, sehingga di butuhkan tenaga teknis yang memang paham di bidang nya untuk memperbaiki kerusakan pada program Traffic Light tersebut.
"Di Lampung Barat sendiri kita belum memiliki tenaga teknis yang menetap sehingga saat ini kita masih berkoordinasi dengan pihak tenaga teknis yang membidangi yang selama ini membawahi wilayah Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel) untuk perbaikan dan perawatan Traffict Light," ujarnya.
Untuk mengantisipasi adanya permasalahan lalu lintas yang di akibatkan rusaknya Traffict Light tersebut pihaknya akan menerjunkan tim untuk mengatur lalu lintas khususnya di tempat rusak nya Traffict Light tersebut, terlebih mobilisasi masyarakat khususnya pada sore hari cukup tinggi sehingga menghindari adanya kemacetan.
"Apa lagi sore hari kan mobilisasi masyarakat untuk ngabuburit ataupun menghabiskan waktu dengan keluarga di bulan Ramadan cukup tinggi sehingga kita mengantisipasi adanya kemacetan agar masyarakat tetap tertib berlalu lintas," tambahnya.
Diketahui Traffict Light yang berada di Jlan raden intan, Kelurahan Way mengaku, Kecamatan Balik bukit sudah sepekan mengalami kerusakan yang menyebabkan Traffict Light tidak berfungsi secara maksimal.
Sehingga masyarakat diimbau agar lebih berhati-hati saat melintas di wilayah setempat, sebab Traffict Light yang mengalami kerusakan saat ini hanya menunjukan lampu kuning, sedangkan untuk lampu hijau dan merah tidak berfungsi.
Sebelumnya warga setempat sempat mengeluhkan adanya kerusakan yang terjadi pada Traffic Light sebab ditakutkan bisa menyebabkan terjadinya kecelakaan yang di akibatkan tidak berfungsinya Traffic Light.
"Kalau dibiarkan terus takutnya akan membahayakan pengendara kan ini tidak berfungsi, arus lalu lintas juga tidak teratur jika terus di biarkan rusak seperti ini, harapan kita agar segera di perbaiki agar pengendara juga merasa aman dan nyaman saat melintas," pungkasnya. (*)
Video KUPAS TV : Angkut Dua Motor Curian | Pengendara Pick Up Dibekuk Polisi
Berita Lainnya
-
KPU Lampung Barat Catat Penambahan 4.138 Pemilih, Total Capai 226.374 Pemilih di Triwulan II 2025
Rabu, 02 Juli 2025 -
Petugas PJR Bongkar Penyelundupan Ganja 4 Kg di Tol Bakter
Rabu, 02 Juli 2025 -
Kuota LPG 3 Kg Hanya Cukup Hingga November, Pemkab Lambar Usulkan Penambahan
Selasa, 01 Juli 2025 -
Distribusi LPG 3 Kg di Lambar Belum Merata, Banyak Wilayah Belum Punya Pangkalan
Selasa, 01 Juli 2025