Nelayan Gudang Lelang Gelar Sedekah Laut Harap Hasil Tangkapan Melimpah
Acara sedekah laut di Pasar Gudang Lelang, Telukbetung Selatan, Rabu (23/3/2022). Foto : Sri/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Setelah 5 tahun tak diadakan, akhirnya Pemerintah kota (Pemkot) Bandar Lampung bersama dengan nelayan menyelenggarakan sedekah laut di Pasar Gudang Lelang, Telukbetung Selatan, Rabu (23/3/2022).
Acara itu merupakan wujud rasa syukur nelayan kepada Tuhan. Selain itu, mereka juga berharap mendapat ikan yang banyak ketika melaut.
Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan kota Bandar Lampung Erwin, menyampaikan sedekah laut ini merupakan upaya melestarikan tradisi budaya dan juga guna meningkatkan kunjungan wisata.
"Kegiatan sedekah laut ini dalam rangka mensyukuri, terus memohon doa untuk keselamatan para nelayan apabila melaut," ujarnya.
Dukungan Pemkot sendiri jelasnya, adalah memberikan dukungan berupa fasilitas perizinan dan lainnya juga.
Sementara, Ketua Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Bandar Lampung, Kusaeri Suwandi menambahkan, selain berharap penangkapannya berlimpah, sedekah laut ini juga sebagai salah satu sisi untuk bagaimana memberikan satu edukasi nelayan untuk pentingnya menjaga lingkungan melalui tradisi ruat laut atau sedekah laut.
Berita Lainnya
-
Pulau Segama Lamtim Saksi Perjuangan Lima Nelayan
Rabu, 21 Januari 2026 -
Gubernur Mirzani Tegaskan Menu MBG Wajib Sesuai SOP, Klaim Capaian MBG Lampung Nomor Satu Nasional
Rabu, 21 Januari 2026 -
Lulusan S1 Manajemen Universitas Teknokrat Indonesia Raih Publikasi Ilmiah Nasional Sinta 2
Selasa, 20 Januari 2026 -
Persoalan Pendidikan dan Kekerasan Seksual Dominasi Kasus Anak di Bandar Lampung
Selasa, 20 Januari 2026









