Dinas P3A Way Kanan Dorong Pembentukan Forum Anak Tingkat Desa dan Kelurahan
Kupastuntas.co, Way Kanan - Forum anak merupakan wadah partisipasi untuk mendorong keterlibatan dalam proses pengambilan keputusan tentang segala sesuatu yang berhubungan dengan anak, sehingga anak dapat menikmati hasil atau mendapatkan manfaat dari keputusan tersebut.
Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (P3A KB) Kabupaten Way Kanan, Indra Kusuma mengatakan, upaya dalam mendorong pembetukan wadah partisipasi anak hingga tinggkat desa dan kelurahan telah tercakup dalam kebijakan Kabupaten/Kota Layak Anak (KLA).
"Jadi untuk Kabupaten Way Kanan, forum anak di tingkat kecamatan sudah 100% terhitung dari 15 Kecamatan yang ada, dan untuk di kelurahan kita sudah mencapai 88 kampung atau desa atau sekitar (38,7%)," kata Indra saat memberikan keterangan, Selasa (08/03/2022).
Indra mengatakan, pentingnya menekankan dibentuknya wadah atau forum bagi anak di tingkat desa dan kelurahan, karena wilayah tersebut merupakan unit pemerintahan terkecil yang dinilai paling dekat dengan anak-anak.
"Jadi kami dari dinas kabupaten juga akan terus meningkatkan dan terus mendorong sampai tingkat yang paling bawah," ungkapnya.
Indra menambahkan, desa merupakan wadah anak untuk menyuarakan pendapat, aspirasi maupun keluh kesahnya, sehingga anak juga dapat mengetahui apa yang menyangkut hak pelayanan mereka.
"Di desa lah tempat anak tinggal, keluarga mereka juga tinggal, dan sudah pasti mereka langsung yang merasakan keamanan, kenyamanan dalam menghadapi kehidupan mereka sehari hari," tutupnya. (*)
Video KUPAS TV : BANDAR Narkoba SASAR IBU RUMAH TANGGA
Berita Lainnya
-
Ali Rahman-Ayu Gelar Kampanye Tatap Muka di Kecamatan Negeri Agung Way Kanan
Senin, 14 Oktober 2024 -
Warga Negeri Ujan Mas Dukung Ali Rahman-Ayu di Pilkada Way Kanan 2024
Selasa, 08 Oktober 2024 -
Arinal Djunaidi Bertekad Perbaiki Infrastruktur Jalan di Lampung
Rabu, 02 Oktober 2024 -
Panwaslu di 6 Kecamatan se-Kabupaten Way Kanan Perpanjang Pendaftaran Pengawas TPS
Rabu, 02 Oktober 2024