• Rabu, 26 Juni 2024

Catat, Berikut Pengalihan Arus Lalu Lintas di Bandar Lampung saat Tahun Baru

Kamis, 30 Desember 2021 - 18.45 WIB
651

Foto: Ist.

Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Antisipasi terjadinya kerumunan saat malam Tahun Baru 2022, sejumlah ruas jalan di Kota Bandar Lampung akan dialihkan dan ada yang ditutup total.

Beberapa titik arus jalan yang dialihkan, yakni : 

  1. Pusat keramaian di Tugu Adipura, taman Gajah dan lapangan Saburai, jalan yang ditutup yakni Jl. Radin Inten, Jl. Jend. Sudirman, Jl. A. Yani, Jl. RA Kartini, sebagian Jl. Cut Nyak Dien, Sebagian Jl. Mangonsidi, sebagian Jl. P Diponegoro dan sebagian Jl. Dr. Susilo.
  2. Pusat keramaian di stadion Pahoman, jalan yang ditutup yakni Jl. Way Lubuk dan sebagian Jl. Nusa Indah.
  3. Pusat keramaian di stadion PKOR, jalan yang ditutup yakni Jl. Sumpah pemuda dan Penutupan U-Turn/ pembatas dua jakur di Jl. Sultan Agung - Jl. Sumpah Pemuda.
  4. Pusat Keramaian di Lapangan Kopri, Jalan yang ditutup yakni pintu masuk kantor Gubernur dan Jl. Jaksa Agung Suprapto.

Ada pula beberapa jalan utama yang akan ditutup total dan tidak dapat dilalui, yakni :

  1. Jalan Kotaraja depan Plaza Pos
  2. Jalan Raden Inten - Jalan Katamso
  3. Jalan Cuk Nyak Dien - Jalan M Noer
  4. Jalan Monginsidi - Jalan MH Thamrin
  5. Jalan P Diponegoro - Jalan R Said
  6. Jalan P Diponegoro - Jalan MH. Thamrin
  7. Jalan Dr. Susilo - Jalan Juanda
  8. Jalan Jend Sudirman - Jalan Juanda

Kabag Ops Polresta Bandar Lampung, Kompol Oskar Eka Putra mengatakan, penutupan serta pengalihan arus ini sesuai dengan instruksi Walikota Bandar Lampung Nomor 17 tahun 2021 tentang pencegahan dan penanggulangan Corona Virus Disease 2021 pada saat natal tahun 2021 dan tahun baru 2022.

"Titik yang kita tutup dan kita alihkan merupakan titik-titik yang memang jadi tempat untuk kerumunan," kata Oskar, saat dikonfirmasi, Kamis (30/12/2021).

Pengalihan dan penutupan arus jalan ini akan dimulai pada pukul 16.00 WIB. "Sampai kapannya tergantung kondisi, tapi hingga pergantian tahun," jelas Oskar.

Disinggung terkait jumlah personel yang akan dikerahkan dalam melakukan pengamanan pada malam tahun Baru 2021, Oskar mengatakan bahwa ada 314 anggota Polri yang disiapkan.

"Ada 314 personel Polri yang nantikan akan disebar dititik-titik yang dilakukan penutupan dan pengalihan, dan ada juga personel yang keliling," tambahnya.

Sementara itu, Karo Ops Polda Lampung, Kombes Pol. Wahyu Bintono Hari Bawono mengatakan, pihaknya menyiapkan 2.900 personel dalam melakukan pengamanan pada malam Tahun Baru.

"Nantinya personel akan ditempatkan di titik-titik keramaian yang beberapa titik yang dialihkan dalam melakukan pengamanan malam tahun baru," katanya. (*)


Video KUPAS TV : POLDA LAMPUNG UNGKAP KASUS KEKERASAN ANAK YANG TERTINGGI SETELAH BEGAL DAN NARKOBA