• Rabu, 14 Mei 2025

H+1 Natal 2021, Arus Penumpang di Pelabuhan Bakauheni Lamsel Belum Alami Lonjakan yang Signifikan

Minggu, 26 Desember 2021 - 21.11 WIB
213

Kondisi di Pelabuhan Penyeberangan ASDP Bakauheni belum mengalami lonjakan yang signifikan, Minggu (26/12/2021).

Kupastuntas.co, Lampung Selatan - Satu hari setelah perayaan Natal 2021, jumlah penumpang di Pelabuhan Penyeberangan ASDP Bakauheni belum mengalami lonjakan yang signifikan, Minggu (26/12/2021).

Berdasarkan data Posko Libur Nataru terhitung sejak 17 Desember 2021 hingga 25 Desember 2021 yang diterima dari pihak PT. ASDP, jumlah penumpang pejalan kaki yang menyeberang ke pulau jawa melalui pelabuhan Bakauheni sebanyak 6.218 orang. 

Sementara pada periode yang sama di tahun 2020, jumlah penumpang pejalan kaki yang menyeberang sebanyak 15.351 orang. Jumlah penumpang dalam kendaraan sebanyak 198.841 orang dan pada tahun sebelumnya sebanyak 201.071.

Sehingga, total penumpang yang menyeberang pada 2021 adalah sebanyak 205.059 orang sementara pada 2020 sebanyak 216.422 orang. Dari jumlah itu terjadi penurunan sebanyak 5 persen atau 11.363 orang.

Pada kendaraan roda 2, jumlah kendaraan yang menyeberang sebanyak 3.331 unit sementara pada tahun sebelumnya sebanyak 5.447 unit. Kendaraan Kecil sebanyak 27.551 unit sementara pada tahun sebelumnya sebanyak 29.416 unit.

Jumlah itu berbanding terbalik pada kendaraan Bus dan Truk. Dimana total kendaraan Bus yang menyeberang sebanyak 2.513 unit dan pada tahun sebelumnya 2.126 unit. Pada kendaraan truk, yang menyeberang sebanyak 25.691 unit dan pada tahun sebelumnya sebanyak 23.246 unit.

Total kendaraan yang sudah menyeberang ke pulau jawa melalui pelabuhan Bakauheni sebanyak 59.086 unit dan pada tahun sebelumnya sebanyak 60.235 unit. Jumlah itu mengalami penurunan sebanyak 2 persen atau 1.149 unit. 

General Manager (GM) PT. ASDP Cabang Bakauheni Capt Solikin mengatakan, jumlah penumpang dan kendaraan yang sudah menyeberang melalui pelabuhan Bakauheni itu masih tergolong normal.

"Belum ada (kenaikan), masih normal aja," katanya ketika dihubungi, Minggu (26/12/2021).

Dia mengatakan, pihaknya memprediksi terjadi kenaikan penumpang pada 02-03 Januari 2021 mendatang. "Prediksi tanggal 2 dan 3 Januari," jelasnya.

Hal serupa diungkapkan Kepala Kepolisian Sektor Kawasan Pelabuhan (KSKP) Bakauheni AKP Ridho Rafika, pihaknya memprediksi lonjakan penumpang dapat terjadi pada 02 Januari 2022 mendatang.

"Karena masyarakat kita masih fokus pada perayaan tahun baru kalau tanggal 1 Januari itu. Jadi diperkirakan tanggal 2 lah," jelasnya.

Dia menjelaskan, arus lalu lintas pada Minggu (26/12/2021) didominasi kendaraan Truk dan Bus. "Arus lalu lintas hari ini ada penurunan, didominasi kendaraan niaga seperti bus dan logistik. Kalau pribadi ada penurunan," tandasnya. (*)

Editor :