• Kamis, 28 November 2024

Gandeng IPB, Dinas Perikanan Pesibar Siapkan Rumpon Portable untuk Nelayan

Rabu, 17 November 2021 - 17.01 WIB
210

Dinas Perikanan bersama IPB saat melakukan sosialisasi untuk mengenalkan Rumpon Portable kepada nelayan. Foto: Echa/Kupastuntas.co

Kupastuntas.co, Pesisir Barat - Dengan menggandeng Institut Pertanian Bogor (IPB), Dinas Perikanan Kabupaten Pesisir Barat (Pesibar) menyiapkan Rumpon Portable bagi nelayan setempat.

Rumpon merupakan salah satu jenis alat bantu penangkapan ikan berupa rangkaian tali nilon dan juga dipasangi bambu untuk menarik perhatian ikan, yang dipasang di laut, baik laut dangkal maupun laut dalam untuk membantu nelayan dalam mencari ikan.

Kepala Dinas Perikanan Pesisir Barat, Armen Qodar mengatakan, pengadaan Rumpon Portable tersebut dilakukan untuk meningkatkan potensi perikanan yang ada di wilayah setempat.

"Potensi perikanan kita di Pesisir Barat sangat besar, tetapi untuk menggali potensi tersebut saat ini kita masih belum maksimal, sehingga dibutuhkan inovasi baru untuk menggali potensi tersebut, yaitu dengan mengenalkan Rumpon Portable ini kepada nelayan kita," jelas Armen, saat dikonfirmasi, Rabu (17/11/2021).

Sebelumnya Dinas Perikanan bersama IPB telah melakukan sosialisasi untuk mengenalkan Rumpon Portable tersebut kepada nelayan setempat, karena diperlukan pendekatan yang intensif untuk meyakinkan nelayan akan manfaat dari Rumpon Portable tersebut.

"Karena banyak masyarakat kita yang belum yakin terhadap penggunaan Rumpon yang menjadi salah satu cara yang efektif untuk mencari ikan, sehingga dibutuhkan pendekatan yang lebih kepada nelayan untuk meyakinkan mereka bahwa Rumpon ini banyak manfaatnya," lanjutnya.

Armen menjelaskan, hadirnya inovasi rumpon portable nelayan tidak perlu lagi membeli tali dengan panjang ratusan hingga seribu meter, juga tidak perlu lagi menggunakan bambu dalam jumlah banyak, pelampung dan pemberat ratusan kilogram.

"Keunggulan rumpon portable ini yaitu penggunaan frekuensi suara sebagai sensor untuk menarik perhatian ikan, sehingga ikan akan lebih banyak yang datang ke rumpon tersebut, apa lagi rumpon portable ini sangat efisien untuk di bawa pulang kembali setelah melaut berbeda hal nya dengan rumpon tradisional yang harus ditinggal di tengah laut," jelasnya.

Armen berharap, dengan adanya inovasi rumpon portabel yang di sediakan oleh IPB tersebut, bisa meningkatkan minat nelayan untuk menggunakan Rumpon khususnya rumpon portabel tersebut.

"Sebagai percobaan pihak IPB telah menyerahkan 3 unit Rumpon Portable kepada nelayan untuk uji coba agar masyarakat bisa melihat sendiri manfaat dari Rumpon Portabel tersebut," jelasnya. (*)


Video KUPAS TV : PEMKOT BERENCANA BANGUN KOPERASI PRODUKSI HEWAN TERNAK DI BANDAR LAMPUNG