• Minggu, 13 Juli 2025

Pemprov Lampung Minta Pelaku UMKM Manfaatkan Muktamar NU Sebagai Ajang Promosi

Rabu, 10 November 2021 - 14.55 WIB
92

Asisten Bidang Pemerintah dan Kesra Pemprov Lampung, Qodratul Ikhwan, saat dimintai keterangan, Rabu (10/11/2021). Foto: Ria/Kupastuntas.co

Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung meminta kepada para pelaku UMKM untuk memanfaatkan pelaksanaan Muktamar ke-34 NU sebagai ajang promosi dan meningkatkan omset penjualan.

Asisten Bidang Pemerintah dan Kesra Pemprov Lampung, Qodratul Ikhwan mengatakan, pelaku UMKM di Lampung khususnya Kabupaten Lampung Tengah yang menjadi tuan rumah bisa memanfaatkan Muktamar NU ke-34 sebagai ajang promosi UMKM.

"Melihat peluang ini harus langsung dimanfaatkan," kata Qodratul Ikhwan, saat dimintai keterangan, Rabu (10/11/2021).

Ia juga mengatakan, kegiatan Muktamar ke-34 NU yang akan diselenggarakan pada akhir Desember mendatang diharapkan dapat membantu mendongkrak pertumbuhan ekonomi yang ada di Lampung.

"Kita berharap dengan adanya Muktamar NU ini akan semakin mendongkrak pertumbuhan ekonomi yang ada di Lampung. Karena dengan adanya orang datang maka dia akan belanja," ungkapnya.

Baca juga : Kemenag Diduga Support Kakak Menteri Agama di Muktamar NU

Ia juga mengatakan jika pemerintah Provinsi Lampung meminta kepada panitia untuk benar-benar disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan. Hal tersebut mengingat saat ini tengah berada dimasa pandemi Covid-19.

"Tapi tetap karena sedang ditengah pandemi Covid-19 kita tetap mengutamakan protokol kesehatan. Protokol kesehatan tetap menjadi acuan untuk diterapkan. Karena saat ini Lampung terbaik dalam menekan persebaran Covid-19," ungkapnya.

Sementara itu untuk kesiapan pelaksanaan Muktamar NU sepenuhnya dilakukan oleh panitia. Pemprov Lampung hanya memberikan dukungan serta terus mengontrol jalannya kegiatan dengan penerapan protokol kesehatan.

"Panitia kan dari NU sepenuhnya, pada prinsipnya kita mendukung. Tapi ada dana juga yang disiapkan untuk menutupi jika nanti ada kekurangan. Namun besarannya juga masih didiskusikan dan masih berproses," tutupnya. (*)


Video KUPAS TV : DIRESMIKAN EVA DWIANA, OBJEK WISATA SUMUR PUTRI DIHARAP DAPAT DIKENAL MASYARAKAT LUAR KOTA