• Jumat, 03 Januari 2025

Sangat Disayangkan! Pantai Walur Pesibar yang Indah Sering Jadi Tempat Bolos Sekolah

Senin, 01 November 2021 - 15.56 WIB
947

Destinasi wisata di Kabupaten Pesisir Barat. Foto: Echa/Kupastuntas.co

Kupastuntas.co, Pesisir Barat - Potensi destinasi wisata di Kabupaten Pesisir Barat (Pesibar), Provinsi Lampung memang tidak ada habisnya, salah satunya Pantai Walur, di Kecamatan Krui Selatan, yang menyimpan keindahan dan dapat memanjakan mata.

Selain Pantai Walur, ada juga Pantai Labuhan Jukung, Tanjung Setia dan Pantai Mandiri yang ada di Kecamatan Way Krui juga memiliki pesona keindahan yang luar biasa.

Namun sangat disayangkan, keindahan Pantai Walur tersebut kerap kali dimanfaatkan pelajar sebagai tempat bolos pada saat jam pelajaran. Bahkan seringkali ditemukan sampah-sampah seperti bungkus komik dan juga botol minuman keras yang kerap kali dibawa oleh para pelajar untuk mabuk-mabukan.

Beberapa bulan terakhir, Satuan Polisis Pamong Praja (Satpol-PP) Pesisir Barat mulai rutin melakukan razia terhadap pelajar yang nongkrong di Pantai Walur tersebut pada saat jam pelajaran, sehingga kondisi pantai walur saat ini sudah kembali bersih dan indah.

Plt Kasatpol-PP Pesisir Barat, Cahyadi Moeis mengatakan, pihaknya saat ini secara rutin melakukan razia dan menyisir sekitaran pantai, mulai dari Labuhan Jukung hingga Pantai Walur yang di indikasikan menjadi tempat para pelajar bolos dan mabuk-mabukan.

"Memang pernah kita temukan bungkus-bungkus komik, kemudian botol minuman di sekitaran pantai milik para pelajar dan kita juga sudah pernah mengamankan para pelajar tersebut untuk kemudian di beri pembinaan," kata Cahyadi, saat dikonfirmasi, Senin (1/11/2021).

"Kita selalu memastikan agar peraturan daerah yang ada di Kabupaten Pesisir Barat berjalan dengan semestinya, termasuk perda mengenai ketertiban umum dan ketentraman masyarakat," tambahnya.

Kita juga ingin memastikan pelajar kita benar-benar melakukan tugasnya di sekolah untuk belajar dan tidak melakukan hal-hal yang bertentangan dengan peraturan seperti bolos pada jam pelajaran dan juga mabuk-mabukan.

"Kita saling menjaga baik objek pariwisata kita agar selalu indah bersih agar pengunjung juga betah, dan juga menjaga anak-anak kita agar tidak melakukan hal-hal yang bertentangan dengan peraturan yang berlaku, terlebih mereka merupakan generasi penerus bangsa yang seharusnya bisa memajukan dan mensejahterakn bangsa ini," terangnya.

Sangat miris memang jika salah satu objek wisata yang seharusnya menjadi tempat untuk menghilangkan penat di jadikan pelajar sebagai tempat mabuk-mabukan, terlebih pantai walur memiliki pesona pantai yang indah yang tidak di miliki oleh semua pantai lainnya.

Putri (25) salah satu pengunjung di Pantai Walur setempat mengatakan, kelebihan dari pantai walur dibanding pantai lain terdapat panorama yang indah, kemudian dipenuhi berbagai jenis ikan yang bagus, bisa melihat sunset dengan bagus dan ada juga mercusuar yang bisa di jadikan tempat untuk melihat keindahan sepanjang pantai dari atas.

"Kalau di Labuhan Jukung kan identik dengan tugu nya dan juga monumen labuhan jukung nya, tetapi kalo disini identik dengan panorama pantainya nya yang indah, dan juga kita bisa melihat keindahan sekitaran pantai yang luas dari atas dengan naik ke atas mercusuar," katanya saat dimintai keterangan, Senin, (1/11/2021).

Wisatawan bisa sampai ke Pantai Walur hanya dengan menempuh jarak sekitar 15 menit dari pusat kota krui dengan menggunakan kendaraan bermotor baik roda 2 ataupun roda 4.

Asep (34) warga setempat yang kesehariannya sebagai nelayan juga mengatakan, Pantai Walur menjadi salah satu pilihan wisatawan untuk berkunjung selain dari pada pantai labuhan jukung, tanjung setia dan juga pantai mandiri.

"Apalagi kalau hari libur disini tidak kalah ramai sama labuhan jukung, bahkan banyak wisatawan yang mengajak keluarga nya untuk camping disini karena memang letak nya yang bagus di bawah pohon kelapa dan ada rumputnya yang bersih," ungkapnya.

"Tidak hanya pasir putih saja yang menghiasi bibir pantai rumput hijau di bawah pohon kelapa juga ada yang bisa membuat pengunjung jadi nyaman jika membawa keluarga khususnya anak-anak kesini," terangnya.(*)


Video KUPAS TV : TAMAN UMKM SOEKARNO DI BANDAR LAMPUNG DIRESMIKAN MEGAWATI SOEKARNOPUTRI