Hingga September, Bansos Kemensos untuk Masyarakat Lampung Capai 2,7 Triliun

Kepala Dinas Sosial Provinsi Lampung, Aswarodi. Foto: Doc/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Bantuan sosial (Bansos) untuk masyarakat yang terdampak Covid-19 dari Kementerian Sosial ke masyarakat Lampung per September 2021 telah mencapai 2,7 triliun lebih.
Kepala Dinas Sosial Provinsi Lampung, Aswarodi mengatakan, ada lima program yang disalurkan dari Kementerian yakni, pertama program sembako atau Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Sosial Tunai (BST).
Lalu selanjutnya program stimulus beras 10 kg untuk KPM BST dan PKH di bulan Juli, dan stimulus beras 10 kg untuk sembako non PKH di Agustus.
"Dari Januari hingga September 2021 total anggaran yang sudah terdistribusi sejumlah Rp2,792 triliun dari kelima program bansos kementerian ini," ujarnya, saat dimintai keterangan, Kamis (14/10/2021).
Ia juga menjelaskan, program-program Bansos Kementerian Sosial pihaknya turun langsung untuk memastikan bahwa pendistribusian nya tepat sasaran.
"Selain kita turun langsung terkait dengan semua program ini, kita juga sampaikan hasilnya setelah selesai realisasi di setiap akhir bulan," ucapnya.
Oleh karenanya kata Dia, pihaknya belum dapat memastikan berapa angka pastinya di akhir tahun nanti, karena pertimbangan Kementerian Sosial sedang verifikasi dan validasi data penerima (sasaran/KPM) dan faktor proses transaksi, yang menyebabkan data KPM berbeda dengan data penyaluran setiap bulannya.
"Sehingga setiap bulan kita laporkan data real nya," timpalnya.
Selain bantuan dari Kementerian jelasnya, bantuan dari pemerintah provinsi Lampung sendiri ada program dalam mensuport bagi daerah yang kemarin masuk PPKM level 4. Yang mana pak Gubernur sendiri yang ikut mendistribusikan 1.200 paket sembako.
"Lalu dari dinas Sosial, kita juga mendistribusikan bansos untuk masyarakat yang terdampak Covid-19 melalui lembaga kesejahteraan sosial (LKS) yang ada di 15 kabupaten kota," tandasnya. (*)
Video KUPAS TV : MESKI RESMI DIBUKA KEMBALI, PERHITUNGAN PAJAK BAKSO SONY MASIH BELUM SELESAI
Berita Lainnya
-
Peneliti ITERA Temukan Senyawa dari Murbei Berpotensi Sebagai Obat Antikanker Serviks
Senin, 07 Juli 2025 -
Dukung Program Tiga Juta Rumah, Pemkot Bandar Lampung Bebaskan BPHTB untuk Warga Kurang Mampu
Senin, 07 Juli 2025 -
Tingkatkan PAD, Pemkot Bandar Lampung Tambah 300 Tapping Box
Senin, 07 Juli 2025 -
Penunjukan Firsada Jadi Komisaris Utama Bank Lampung Lewat Fit and Proper Test OJK
Senin, 07 Juli 2025