Capaian Vaksinasi Covid-19 di Lampung Ditargetkan 50 Persen Akhir Oktober
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Reihana. Foto: Doc/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Dinas Kesehatan Provinsi Lampung menargetkan, capaian vaksinasi Covid-19 dosis pertama di Provinsi Lampung di angka 50 persen pada akhir Oktober 2021.
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Reihana mengatakan, capaian vaksinasi di angka 50 persen ini tentunya bergantung dengan vaksin yang didapatkan.
"Tergantung vaksin yang diterima dan semoga tidak ada delay pengiriman," kata Reihana, saat dimintai keterangan, Selasa (5/10/2021).
Ia juga mengatakan, target sasaran vaksinasi Covid-19 di Provinsi Lampung sebanyak 6.645.226 orang, sehingga dibutuhkan kurang lebih 14.619.497 dosis vaksin Covid-19 untuk dilakukan penyuntikan baik dosis pertama maupun dosis kedua.
"Sampai saat ini vaksin yang sudah kami terima baru 3.400.640 dosis atau baru 23.26 persen saja. Sehingga kami masih kekurangan sebanyak 11.218.857 dosis lagi jadi masih banyak sekali kurangnya," lanjutnya.
Menurutnya, untuk mencapai target sasaran 50 persen pada akhir Oktober ini pihaknya membutuhkan sebanyak 5.775.554 dosis lagi. Ia juga mengaku jika sudah melakukan simulasi dengan kemampuan vaksinator dan fasilitas pelayanan kesehatan.
"Di Bandar Lampung saja pernah dilakukan simulasi dalam satu puskesmas bisa melakukan penyuntikan hingga 7.000 dosis dalam sehari. Jika ketersediaan vaksin nya ada tentu ini bisa dengan mudah mencapai 50 persen," ungkapnya.
Menurutnya, Provinsi Lampung sendiri memiliki 312 Puskesmas yang bisa melayani vaksinasi dengan tambahan gerai vaksin yang dimiliki oleh TNI dan juga Polri serta vaksinasi yang diadakan oleh swasta.
"Untuk tenaga vaksinator nya sekarang ada 2.191 yang memiliki sertifikat dari Kementerian Kesehatan. Ini juga ditambah oleh Perawat dan juga Dokter yang ada di Puskesmas ini bisa memberikan vaksinasi juga," pungkasnya. (*)
Video KUPAS TV : UPAYA DINAS KESEHATAN MEMPERCEPAT VAKSINASI DI LAMPUNG (BAGIAN 1)
Berita Lainnya
-
PLN Sukses Jaga Keandalan, Sistem Kelistrikan Lampung Momen Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 Aman
Jumat, 02 Januari 2026 -
Pelindo Regional 2 Panjang Gelar Last Call 2025 dan First Call Ship 2026
Jumat, 02 Januari 2026 -
Hari Pertama Kerja 2026, Gubernur Lampung Pimpin Sidak Sejumlah OPD
Jumat, 02 Januari 2026 -
Danantara Sinergikan BUMN Bangun Huntara di Aceh Tamiang, PLN Sambung Listrik untuk Semua Rumah dan Fasum
Jumat, 02 Januari 2026









