Setelah Dua Pekan Bebas Covid-19, Pesibar Kembali Catat Penambahan Kasus Baru
Kupastuntas.co, Pesisir Barat - Setelah Dua minggu dinyatakan bebas kasus positif Covid-19, kini Dinas Kesehatan Pesisir Barat (Pesibar) kembali catatkan penambahan 2 kasus baru, di dua kecamatan yaitu Pesisir Utara dan Ngambur.
Penurunan kasus Covid-19 di Pesisir Barat terjadi cukup signifikan, tercatat dalam dua minggu terakhir dinyatakan bebas dari kasus positif Covid-19.
Kepala Dinas Kesehatan Pesisir Barat, Tedi Zadmiko SKM., SH., MM, melalui Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Lisma Yunita, S.ST mengatakan, dua kasus baru tersebut merupakan klaster perjalanan.
"Yang bersangkutan memang pernah melakukan perjalanan keluar daerah tepatnya ke Bandar Lampung beberapa waktu lalu. Kita sudah melakukan tracing kepada orang-orang yang pernah kontak erat dengan pasien dan hasilnya tidak ada yang dinyatakan positif Covid-19," jelas Lisma, saat dikonfirmasi, Minggu (3/10/2021).
Iya juga menjelaskan, saat ini kedua pasien tersebut masih menjalani isolasi mandiri dirumah masing-masing karena tidak menunjukan gejala yang serius.
"Hanya saja salah satu pasien memang mempunyai penyakit penyerta, sehingga kita menghimbau untuk Satgas Covid-19 di wilayah tempat tinggal pasien untuk selalu memantau untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak kita inginkan," paparnya.
Lisma mengaku, saat ini pihak nya masih terus berupaya melaksanakan percepatan vaksinasi di masing-masing kecamatan untuk mencegah terjadinya peningkatan kasus Covid-19.
"Kita masih terus menggencarkan percepatan vaksinasi, baik bagi masyarakat umum atau pun pelayanan publik, bahkan untuk ibu hamil dan anak sekolah pun saat ini vaksinasi sedang berjalan," tuturnya.
Dijelaskannya, pihaknya tidak henti-hentinya mengingatkan untuk tetap mematuhi protokol kesehatan secara ketat guna menghindari penularan pandemi Covid-19.
"Serta membantu merealisasikan program-program pemerintah guna memutus rantai penyebaran Covid-19 khususnya di Bumi Negeri Para Sai Batin dan Para Ulama," tandasnya. (*)
Video KUPAS TV : STOK VAKSIN YANG BARU DATANG JANGAN DISIMPAN, LANGSUNG HABISKAN! (BAGIAN 2)
Berita Lainnya
-
Mendaki Gunung Lewati Laut, Perjuangan Distribusi Logistik Pilkada Pesibar di Wilayah Terpencil
Selasa, 26 November 2024 -
Rekreasi Siswa PAUD Berujung Bencana, Dua Bocah Terseret Ombak Pantai Ilahan Pesibar, Satu Meninggal Dunia
Sabtu, 23 November 2024 -
Ardjuno Gelar Dzikir Shalawat dan Kidung Dakwah di Dua Daerah, Arinal: Jantung Anak Saya Bagian dari Krui, Saya Janji Akan Membangun Pesisir Barat
Kamis, 21 November 2024 -
Didukung Tokoh Sai Batin dan Bali, Arinal Djunaidi Targetkan Pesibar Jadi Pusat Perikanan Dunia
Kamis, 21 November 2024