Ingat! Tes SKD CASN 2021 Lamsel Digelar Mulai 25 Agustus
Kupastuntas.co, Lampung Selatan - Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan (Lamsel) tahun anggaran 2021 akan memasuki tahapan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD).
Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat (BKD) Kabupaten Lamsel Puji Sukanto mengatakan, tahapan SKD untuk formasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kontrak (PPPK) itu rencananya akan digelar pada 25 Agustus sampai dengan 4 Oktober 2021.
"Sementara belum ada perubahan. Untuk pelaksanaan seleksi kompetensi PPPK Non Guru dilakukan setelah pelaksanaan SKD selesai di masing-masing titik," kata Puji Sukanto, Kamis (19/08/2021).
Dia mengungkapkan, lokasi pelaksanaan tahapan SKD itu akan rencananya akan digelar di Institut Teknologi Sumatera (Itera).
"Untuk pengumuman hasil SKD akan dilakukan pada 17 sampai dengan 18 Oktober 2021," jelasnya.
Untuk tahapan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB), Puji melanjutkan, rencananya akan digelar pada 8 November 2021 sampai dengan 29 November 2021.
"Masa persiapan pelaksanaan SKB itu 19 Oktober 2021 sampai 1 November 2021," tuturnya.
Kemudian untuk pengumuman kelulusan, jelas Puji, direncanakan akan digelar pada 18 Desember 2021 sampai dengan 19 Desember 2021.
"Penyampaian hasil integrasi SKD dan SKB serta seleksi PPPK Non Guru itu 15 Desember 2021 sampai dengan 17 Desember 2021," ungkapnya.
Masih kata Puji, total pelamar formasi CPNS yang lulus seleksi Administrasi setelah masa sanggah adalah sebanyak 2.106 orang, dan untuk PPPK Non Guru adalah sebanyak 55 orang.
"Masa jawaban sanggah telah diumumkan pada 16 Agustus 2021 lalu. Dari 96 orang yang mengajukan sanggahan pada formasi CPNS, 22 orang sanggahannya diterima menjadi memenuhi syarat. Untuk PPPK Non Guru, pelamar yang mengajukan sanggah sebanyak 12 orang, dan sanggahan pelamar diterima 4 orang," tutupnya. (*)
Berita Lainnya
-
Banjir di Sragi Lampung Selatan, 610 Warga Terdampak
Kamis, 23 Januari 2025 -
Polisi Tangkap Pasutri Pengedar Uang Palsu di Lampung Selatan, Begini Modusnya
Kamis, 23 Januari 2025 -
Polisi Tangkap Pelaku Perampasan Sepeda Motor di SPBU Ketapang Lampung Selatan
Rabu, 22 Januari 2025 -
Pengadilan Tinggi Tanjung Karang Kuatkan Vonis Mati Sofyan Penyelundup 73,6 Kg Sabu
Rabu, 22 Januari 2025