Antisipasi Lonjakan Covid-19, RSUD Ragam Begawe Caram Mesuji Tambah Ruang Isolasi
Kupastuntas.co, Mesuji - Ketersediaan tabung oksigen dan ruangan penanganan Covid-19 di RSUD Ragam Begawe Caram Kabupaten Mesuji saat ini masih mencukupi. Namun pihak rumah sakit tetap melakukan antisipasi dengan merehab ruangan dan tetap meminta pasokan tabung oksigen ke Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Mesuji, Kamis, (8/7/2021).
Menurut Direktur RSUD Ragam Begawe Caram Kabupaten Mesuji, Hotmaida Verawati mengatakan, stok tabung oksigen yang tersedia di RSUD Ragam Begawe Caram Kabupaten Mesuji saat ini masih sebanyak 80.
"Untuk saat ini tabung oksigen masih mencukupi, namun kita tetap antisipasi dengan meminta tabung oksigen ke Dinkes untuk mengantisipasi lonjakan," ujar Hotmaida.
Selain itu, Hotmaida juga mengatakan, pihaknya tengah merebah 10 ruangan untuk ruang rawat pasien Covid-19.
"Adapun 10 ruangan tersebut nantinya perruangan diisi 4 orang," pungkasnya.
Sementara untuk jumlah pasien yang sedang dirawat di RSUD tersebut berjumlah 13 orang. (*)
Video KUPAS TV : SIAP-SIAP! SEMUA SIARAN TV ANALOG AKAN DIHAPUS !
Berita Lainnya
-
Disdukcapil Mesuji Tetap Buka Layanan di Hari Pencoblosan Pilkada 2024
Selasa, 26 November 2024 -
Bawaslu Mesuji: Hanya Satu Paslon Bupati Gelar Kampanye Akbar, Tiga Paslon Lain Batal
Sabtu, 23 November 2024 -
Bawa Sabu 21 Gram Lebih, Dua Pria Warga Rawajitu Utara Ditangkap Polisi
Kamis, 21 November 2024 -
Tujuh Polisi di Mesuji Dipecat, Paling Banyak Pelanggaran Kasus Narkoba
Rabu, 20 November 2024