• Jumat, 09 Mei 2025

Hadiri Acara BKMT, Wabup Pesibar : Mari Selalu Baca Al-Qur'an

Minggu, 04 Juli 2021 - 11.18 WIB
92

Wakil Bupati Pesibar Ahmad Zulqoini Syarif, S.H. saat menghadiri acara BKMT.

Kupastuntas.co, Pesisir Barat - Badan Kontak Majlis Taklim (BKMT) Kabupaten Pesisir Barat (Pesibar) melakukan pelatihan pemberantasan buta aksara indonesia agar bisa baca Al-Qur'an.

Pelatihan tersebut dihadiri, Wakil Bupati Pesibar Ahmad Zulqoini Syarif, S.H., Ketua BKMT Pesibar Hj. Septi Istiqlal beserta anggota, serta para peserta pelatihan.

Dalam kesempatan itu wabup Zulqoini Syarif mengajak seluruh lapisan masyarakat dimulai dari lingkungan keluarga, sekolah dan juga di lingkungan masyarakat untuk bisa mendorong anak cucu mereka agar selalu membaca dan mengamalkan isi dari pada Al-Qur'an.

“Saya mengimbau kepada lapisan masyarakat baik dari lingkungan keluarga, sekolah maupun masyarakat khususnya di Negeri Para Saibatin dan Para Ulama agar bersama-sama dapat mendorong anak-anak selaku penerus bangsa untuk selalu membaca Al-Qur'an,” ucap Zulqoini saat menyampaikan arahannya di ruang Sekretariat daerah kabupaten Pesibar.

Zulqoini mengatakan Al-Qur’an  merupakan pedoman dalam menjalankan kehidupan sehari-hari, dan menjadi tuntunan bagi umat islam untuk selalu mengamalkan kebaikan-kebaikan yang ada di dalam Al-Quran.

“Salah satu penyebab merosotnya moral generasi muda saat ini, karena anak-anak dan remaja mulai enggan mengaji dan mengkaji ayat suci Al-Qur’an, sehingga membuat mereka lupa dan buta akan isi dan makna dalam Al-Qur'an," ucap Zulqoini.

Kurangnya pemahaman ilmu tentang Al-Qur’an Zulqoini mengatakan bisa membuat akhlak dan perilaku generasi muda menjadi tidak baik terhadap orang tua, saudara, teman dan lingkungan tempat mereka bergaul.

“Untuk itu mari semua untuk meningkatkan kecintaan kita terhadap Al-Qur’an dengan mengaktifkan kembali TPA, surau, mushola sebagai tempat belajar mengaji,” tambah Zulqoini.

Dalam kesempatan tersebut juga Zulqoini menyampaikan BKMT merupakan salah satu langkah nyata dalam mengelola organisasi sosial keagamaan di bidang dakwah.

Zulqoini juga menghimbau masyarakat agar dapat menjadikan BKMT sebagai ladang amal ibadah, sehingga dapat mengamalkan isi dari Al-Quran dalam perilaku kehidupan sehari-hari.

"Kami berharap kepada seluruh pengurus BKMT kabupaten Pesibar untuk dapat bekerja dengan ikhlas dan juga dapat bersinergi dengan pemerintah dalam pembinaan majelis taklim di pesisir barat ini. Mari kita bersama-sama meningkatkan ukhuwah islamiah kita untuk menjaga keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT,” pungkasnya.

Pelatihan tersebut rencananya akan dilaksanakan selama dua hari sejak tanggal 3 s/d 4 juli 2021 di Sekretariat BKMT di Pesibar. (Adv)

Editor :