Dalam Tiga Hari, Terkonfirmasi Covid-19 di Pesisir Barat Tambah 32 Kasus

Foto: Ist.
Pesisir Barat, Kupastuntas.co - Dalam tiga hari terkonfirmasi Covid-19 di Kabupaten Pesisir Barat bertambah hingga 32 kasus. Hal tersebut disampaikan oleh Kasi Surveillens dan Imunisasi, Enny Yunita.
"Kita ada penambahan 32 kasus baru lagi dari tanggal 25 - 27 juni yang tersebar di 5 kecamatan di Pesisir Barat," ucap Enny saat di konfirmasi, Senin (28/06/2021).
Penambahan kasus tersebut enny mengatakan merupakan kasus baru dan dua kasus hasil tracing dari pasien yang terkonfirmasi sebelumnya.
" Hari jumat 25 juni penambahan kasus tersebar di Pekon Pemerihan 3 kasus, pekon Pagar Bukit 1 kasus, Pekon Kota Jawa 1 kasus, pekon Penyandingan 1 kasus, itu yang di kecamatan Bangkunat dan hasil pasien hasil tracing yaitu di pekon Pemerihan," kata Enny.
lebih lanjut Enny menambahkan, Pekon Negeri Ratu kecamatan Ngambur 2 kasus hasil tracing, pekon biha kecamatan Pesisir Selatan 1 kasus, pasar Mulya Barat kecamatan Pesisir Tengah 1 kasus, dan pekon Lintik kecamatan Krui Selatan 1 kasus, itu merupakan kasus baru.
Kemudian hari sabtu 26 juni Enny menambahkan terjadi 13 penambahan kasus yang tersebar di, pekon kota jawa kecamatan Bangkunat 7 kasus, pasar mulya barat 2 kasus, pasar rawas 1 kasus, pekon seray kecamatan pesisir tengah 1 kasus, pekon lintik kecamatan krui selatan 1 kasus, dan pekon marang kecamatan pesisir selatan 1 kasus.
"Hari minggu 27 juni terjadi penambahan 8 kasus yang tersebar di pekon pagar bukit induk 1 kasus, pekon bandar dalam 1 kasus, pekon tanjung rejo 1 kasus, pekon pagar bukit kecamatan bangkunat 1 kasus, pekon rawas 2 kasus, pekon kampung jawa 1 kasus, dan pasar seray kecamatan pesisir tengah 1 kasus," jelas Enny.
Enny menyampaikan hingga hari ini total terkonfirmasi covid-19 di pesisir barat mencapai 368 kasus, selesai isolasi 301, dan kematian 13 kasus.
"Perhari ini total terkonfirmasi positif di Pesisir Barat mencapai 368 orang, 301 orang sudah selesai menjalani isolasi mandiri, kematian mencapai 13 kasus, dan sisanya masih melakukan isolasi mandiri dirumah masing-masing," ucap erny.
Enny menerangkan untuk status zona Pesisir Barat masih dalam zona orange walaupun ada pertambahan kasus beberapa hari terakhir akan tetapi belum ada rilis terbaru mengenai peningkatan zona dari provinsi.
Enny menghimbau kepada masyarakat agar terus mendukung upaya pemerintah dalam menekan oenyebaran covid-19 dipesisir barat dengan tetap menerapkan protokol secara ketat, memakai masker, dan juga menghindari kerumunan.
"Kepada masyarakat untuk bisa membantu pemerintah dan dinas kesehatan serta dinas-dinas terkait lainnya untuk bisa menekan penyebaran covid-19 di pesisir barat agar tidak terjadi lagi penambahan kasus baru di Pesisir Barat," ucap Enny.
Dalam kesempatan itu juga Enny juga menghimbau masyarakat untuk mau divaksinasi sebagai langkah utama melindungi diri dari penularan Covid-19.
"Kami berharap kepada masyarakat juga untuk mau melakukan vaksinasi untuk meningkatkan kekebalan tubuh mereka agar bisa minimal melindungi diri mereka sendiri dari penularan covid-19, dan kita sudah siapkan tempat dan vaksin untuk masyarakat yang mau di vaksinasi dan itu gratis tidak bayar sama sekali," tegas Enny.
Enny berharap kedepan nya masyarakat bisa meningkatkan kesadaran mereka tentang betapa pentingnya menjaga prokes secara ketat dan pentingnya melakukan vaksinasi untuk menghindari penularan Covid-19. (*)
Berita Lainnya
-
Groundbreaking RSUD KH Muhammad Thohir Digelar, Pembangunan Dipercepat Usai Video Ibu Hamil Ditandu Viral
Kamis, 08 Mei 2025 -
Terima Dana Hibah Pilkada 9 Miliar, Bawaslu Pesibar Klaim Sudah Digunakan Sesuai Ketentuan
Kamis, 24 April 2025 -
Kebakaran Hebat Hanguskan Tiga Rumah di Pesisir Barat
Kamis, 24 April 2025 -
Tewaskan Tiga Orang, Berikut Kronologis Kecelakaan Truk Terjun ke Sungai di Pesibar
Selasa, 22 April 2025