Akun WhatsApp Kadinkes Mesuji Diretas
Kupastuntas.co, Mesuji - Akun WhatsApp milik Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kabupaten Mesuji diretas orang yang tidak bertanggungjawab, Jumat (25/6/2021).
Kepala Dinas Kesehatan, Yanuar Fitrian mengatakan, beberapa pegawai di lingkungan Dinkes mendapatkan pesan undangan Rakernas peningkatan kinerja tenaga kesehatan dari Ditjen Yankes Kemenkes.
Pada pesan whatsapp disampaikan bahwa Rakernas akan dilakukan 29-30 Juni 2021 di Hotel Aryaduta Makasar. Adapun pada pesan tersebut menyampaikan bahwa biaya transportasi ditanggung peserta.
Pada whatsapp tersebut menyebutkan nominal biaya transportasi yang harus dikirimkan oleh peserta Rakernas yaitu Rp8 juta
Pada saat ditemui wartawan Kupastuntas.co, Yanuar mengatakan, belum mengetahui ada atau tidaknya korban yang mengirim biaya transportasi terkait undangan rakernas tersebut.
"Saya tidak tahu ada atau tidak pihak yang menanggapi pesan saya tersebut, tetapi yang pasti banyak yang konfirmasi ke saya, itu Rakernas benar atau tidak," kata Yanuar.
Yanuar meminta seluruh pegawainya untuk mengabaikan pesan tersebut. Yanuar juga tidak ingin melaporkan masalah tersebut kepihak kepolisian. (*)
Berita Lainnya
-
Disdukcapil Mesuji Tetap Buka Layanan di Hari Pencoblosan Pilkada 2024
Selasa, 26 November 2024 -
Bawaslu Mesuji: Hanya Satu Paslon Bupati Gelar Kampanye Akbar, Tiga Paslon Lain Batal
Sabtu, 23 November 2024 -
Bawa Sabu 21 Gram Lebih, Dua Pria Warga Rawajitu Utara Ditangkap Polisi
Kamis, 21 November 2024 -
Tujuh Polisi di Mesuji Dipecat, Paling Banyak Pelanggaran Kasus Narkoba
Rabu, 20 November 2024