Bupati Budi Utomo Minta Aspeknas Lampura Bersinergi Sukseskan Program Pemkab

Bupati Lampura, Budi Utomo, saat sambutan di GOR Sukung, Kotabumi, Rabu (23/06/2021). Foto: Riki/Kupastuntas.co
Lampung Utara, Kupastuntas.co - Bupati Lampung Utara (Lampura), Hi. Budi Utomo, S.E., M.M. meminta Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Asosiasi Pelaksana Konstruksi Nasional (Aspeknas) Lampura dapat bersinergi dalam menyukseskan program Pemerintah Kabupaten (Pemkab) demi kemajuan wilayah dan kesejahteraan masyarakat.
Hal itu bisa dilakukan dengan menyokong terwujudnya Visi dan Misi Pemkab Lampura dengan memberikan gagasan dan masukan.
"Alhamdulillah, hari ini telah dilakukan pelantikan Pengurus DPC Aspeknas Lampura masa bhakti 2021-2026. Saya menyampaikan selamat,” kata Bupati, saat sambutan di GOR Sukung, Kotabumi, Rabu (23/06/2021).
Bupati mengungkapkan, membina sebuah wilayah tentu tidaklah mudah. Diperlukan proses panjang dan berkelanjutan. Bahkan mesti diuji dengan sekian banyak dinamika kehidupan. Seperti halnya adanya pandemi Covid-19.
"Kita tentu menginginkan supaya pandemi Covid-19 bisa segera berakhir dan kondisi dapat segera mungkin kembali normal,” ungkap Bupati.
"Mari jadikan momentum ini semakin menambah rasa kebersamaan, positif dalam menyikapi isu yang berkembang. Serta terus berusaha bersama membina Kabupaten Lampung Utara supaya senantiasa aman, agamis, maju dan sejahtera,” tandas Bupati.
Dalam acara pengangkatan pengurus dengan tema 'Sinergitas Masyarakat Kontruksi dan Pemerintah Daerah Menuju Kemandirian' didaulat sebagai Ketua DPC Aspeknas Lampung Utara, Suprito M, S.H. dan Sekretaris dijabat Iwan. (Adv)
Video KUPAS TV : JANGAN LENGAH! PENYEBARAN COVID-19 DI LAMPUNG NAIK LAGI!
Berita Lainnya
-
Kasus Dugaan Korupsi Renovasi RSUD Ryacudu, Giliran Kadis Kesehatan Lampura Diperiksa
Rabu, 16 April 2025 -
Sekda Meradang 80 Unit Randis Pemkab Lampura Tak Bayar Pajak Dan Didominasi Dinkes, Ini Rinciannya
Jumat, 11 April 2025 -
Usut Dugaan Korupsi Renovasi RSUD Ryacudu 2,1 Miliar Lebih, Direktur dan Anggota DPRD Lampura Diperiksa
Kamis, 10 April 2025 -
SPKLU PLN di Lampung Utara Siap Layani Pengguna Kendaraan Listrik, Begini Kata Pemudik!
Kamis, 03 April 2025