Pemprov Lampung Siapkan 420 Ribu Benih Ikan Endemik Guna Restoking
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung melalui Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Lampung telah menyiapkan 420 ribu benih ikan Endemik dan akan ditebar atau restoking (penambahan stok ikan tangkapan untuk ditebarkan di perairan umum) di perairan sungai yang ada di Lampung.
"Pada tahun 2021 ini telah disiapkan sebanyak 420 ribu benih ikan Endemik Lampung seperti jelawat, baung, belida dan gabus yang akan digunakan untuk restoking," ujar Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Lampung, Liza Derni, saat dimintai keterangan, Sabtu (29/5/2021).
Tujuan dari kegiatan restoking tersebut ialah untuk meningkatkan produksi ikan air tawar. Juga sebagai upaya untuk mempertahankan jenis-jenis ikan Endemik (ikan yang keberadaannya hanya ada pada satu tempat tertentu) di Lampung agar tidak punah.
"Dengan adanya restoking ini diharapkan produksi ikan tawar Lampung meningkat. Selain itu juga diharapkan mampu meningkatkan konsumsi gemar makan ikan bagi masyarakat Lampung," paparnya.
Menurutnya, Provinsi Lampung memiliki sejumlah sungai besar yang menjadi habitat ikan Endemik tersebut. Seperti sungai Way Sekampung, Way Semangka, Way Seputih, Way Jepara, Tulang Bawang dan Way Mesuji.
"Nanti akan dilepas-liarkan di sungai-sungai tersebut. Harapannya masyarakat diminta untuk ikut menjaga agar ikan asli asal Provinsi Lampung ini tidak punah," harapnya.
Ia juga mengatakan jika pada tahun 2020 lalu pihaknya telah melakukan restoking sebanyak 570 ribu ikan Endemik meliputi ikan Patin, Jelawat dan Baung di beberapa lokasi.
Provinsi Lampung sendiri memiliki luasan perairan laut hampir 41,2 persen dari total wilayah memiliki ragam potensi maritim, salah satunya di perikanan tangkap dengan target capaian produksi pada tahun ini 193.509 ton.
Sedangkan pada tahun 2020 tercatat produksi perikanan tangkap Lampung sebanyak 189.778 ton. Dengan hasil produksi perikanan tangkap perairan umum daratan sebanyak 4.675 ton, dan perikanan tangkap laut sebanyak 185.102 ton. (*)
Video KUPAS TV : BUDIDAYA KERANG HIJAU PAKAI BAN BEKAS DAN BAMBU
Berita Lainnya
-
Kementerian Pertanian Lampung, Laboratorium Kreativitas Mahasiswa di Dunia Pertanian
Selasa, 19 November 2024 -
Artis Ibu Kota Meriahkan Kampanye Akbar Mirza - Jihan di PKOR Way Halim Bandar Lampung
Selasa, 19 November 2024 -
Pemkot Bandar Lampung Wanti-wanti Pengelola Wisata Perhatikan Fasilitas dan Pelayanan
Selasa, 19 November 2024 -
Verifikasi Kelengkapan Selesai, Logistik Pilkada di Bandar Lampung Proses Packing
Selasa, 19 November 2024