Bappeda Bandar Lampung: Target Juni, Satu OPD Satu Inovasi
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kota Bandar Lampung, Khaidarmansyah menyampaikan Pencanangan One OPD (Organisasi Perangkat Daerah) One Inovation merupakan amanat dari peraturan perundang-undangan sehingga semua pemerintah daerah harus membuat inovasi.
"Inovasi yang dibuat oleh pemerintah daerah itu nantinya akan mempermudah pelayanan publik, mempermudah tata kelola pemerintahan, dan akan melakukan perbaikan perbaikan sistem di pemerintahan daerah," kata Khaidarmansyah, Kamis (6/5/2021).
Ia menyebutkan, selama ini pemerintah kota juga sudah menghubungi OPD-OPD untuk membuat inovasi, paling tidak satu OPD satu inovasi.
"Kalau tidak ada sama sekali kan repot, momentum ini kita gunakan untuk mengumpulkan OPD, dengan meminta langsung kepada walikota dan Litbang provinsi untuk menjadi trigger, untuk mengingatkan OPD betapa pentingnya inovasi ini dilakukan," jelasnya.
Khaidarmansyah juga mengharapkan inovasi kali ini memang harus dipikirkan baik-baik, bukan hanya pekerjaan atau inovasi yang biasa-biasa saja.
"Misalnya buatlah suatu inovasi sehingga biaya jadi lebih murah, waktu lebih cepat, birokrasi tidak berbelit, jadi itu yang kita lakukan," ungkapnya.
Dengan begitu, jika satu OPD bisa membuat satu inovasi, maka pemerintah kota sudah memiliki 40 OPD.
"Akan ada 40 inovasi jika itu baru satu. Gimana kalau satu OPD buat lebih dari satu, bisa kaya lagi inovasi kita," katanya.
Kemudian Ia menjelaskan, terdapat tiga inovasi, yaitu inovasi pelayanan publik, tata kelola, dan inovasi bentuk lain.
"Pertama berupa pelayanan publik, misalnya Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) yang punya 3in1 dan Permen Manis," tuturnya.
Lalu ada inovasi tata kelola yang dapat melaksanakan tugas yang awalnya lama menjadi sebentar. Khaidarmansyah mencontohkan pada sektor perekonomian dalam pengendalian inflasi.
"Bagaimana dia melakukan inovasi agar tugas pengendalian inflasi ini bisa terkelola dengan baik," lanjutnya.
Selanjutnya inovasi dalam bentuk lain. Ia menjelaskan jikapun OPD tersebut bukan dari ranah pelayanan publik dan tata kelola, OPD tersebut tetap bisa melakukan inovasi.
"Misalnya Dinas perhubungan. Mereka mengelola bus trans agar berjalan dan membantu masyarakat dengan efektif," katanya.
Ia menambahkan tahun lalu Bandar Lampung sudah mendapatkan kota terinovatif. Namun tahun ini Ia mau pemerintah kota meningkatkan lagi prestasinya.
"Kita mau tahun ini semua OPD. Targetnya Juni ini inovasi harus masuk semua dan kita laporkan ke Kemendagri," tutupnya. (*)
Video KUPAS TV : MALING GASAK MOTOR KARYAWAN DARI PARKIRAN, GAGAL TERTANGKAP
Berita Lainnya
-
Prodi Sisfo UIN RIL Jalani Asesmen Lapangan LAM INFOKOM
Minggu, 17 November 2024 -
Empat Dosen FEB Unila Benchmarking ke Tokyo International University
Minggu, 17 November 2024 -
Angka Pekerja di Lampung Terkena PHK Meningkat, Segini Jumlahnya
Minggu, 17 November 2024 -
Bawaslu Lampung Cek Pencetakan Penambahan Surat Suara Pilkada di PT Gramedia
Minggu, 17 November 2024