Denpom II/3 Kota Metro Periksa Kodim 0411/LT

Denpom Persiapan Kota Metro saat pemeriksaan kendaraan pribadi maupun kendaraan dinas personel, ASN, dan Koramil jajaran Kodim 0411 Lampung Tengah, di Makodim, Senin (26/4/2021). Foto: Arby/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Metro - Sub Detasemen Polisi Militer (Denpom) Persiapan Kota Metro lakukan pemeriksaan kendaraan pribadi maupun kendaraan dinas (Randis) personel, ASN, dan Koramil jajaran Kodim 0411 Lampung Tengah, di Makodim setempat, Senin (26/4/2021).
Komandan Subdenpom Persiapan Kota Metro, Kapten Cpm Wahyu S mengatakan, pemeriksaan Randis ini dalam rangka sosialisasi tertib lalu lintas dan pemeriksaan penegakan disiplin kepada personel Kodim 0411 LT.
"Jadi sasaran kegiatan ini untuk pemeriksaan kelengkapan surat baik kendaraan pribadi maupun kendaraan dinas personel Kodim. Termasuk juga pelaksanaan sosialisasi UU RI No. 22 Tahun 2009 tentang Lalin dan UU RI No. 25 Tahun 2014 tentang Hukum Militer," kata Kapten Cpm Wahyu.
Dikatakanya, pemeriksaan juga dilakukan untuk melihat apakah para personel menginstall aplikasi judi online di handphone masing-masing.
Dimana, berdasarkan pemeriksaan kelengkapan kendaraan maupun kelengkapan surat-surat Randis dan perorangan lengkap. "Semuanya lengkap. Termasuk juga tidak ada anggota yang menginstall aplikasi judi online di hp masing-masing," paparnya.
Kapten Wahyu menambahkan, untuk tahun 2020 sampai saat ini data pelanggaran lalu lintas maupun pidana di Kodim 0411 Lampung Tengah semakin menurun.
"Karena itu kedepan harus semakin baik. Untuk itu kami berharap kepada rekan-rekan anggota sekalian bisa mempedomani tentang UU RI No. 22 dan UU RI No. 25 agar menekan angka pelanggaran lalin maupun pidana," pungkasnya. (*)
Video KUPAS TV : POLRESTA BANDAR LAMPUNG AMANKAN PULUHAN KENDARAAN BALAP LIAR
Berita Lainnya
-
Enam Pelajar Wakil Kota Metro Ikut Seleksi Paskibraka Tingkat Provinsi Lampung
Jumat, 02 Mei 2025 -
Razia di Metro Utara, Polisi Sita Puluhan Liter Miras
Jumat, 02 Mei 2025 -
Dikeluhkan Warga, Sejumlah Pohon Rawan Tumbang di Kota Metro Dipangkas
Jumat, 02 Mei 2025 -
Pasca Aksi Blokade Armada Pengangkut Sampah di Karangejo Metro, Pemerintah Gelontorkan 5,8 Miliar Perbaiki Jalan WR Supratman
Rabu, 30 April 2025