Update Covid-19 Lampura 23 April: Positif Tambah 8, Total 1.314 Kasus
Kupastuntas.co, Lampung Utara - Kasus terkonfirmasi Covid-19 di Kabupaten Lampung Utara (Lampura) kembali bertambah 8 kasus, satu diantaranya meninggal dunia. Kini total akumulasi 1.314 kasus, 43 orang diantaranya meninggal, 1.123 pasien dinyatakan sembuh, Jumat (23/4/2021).
Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinkes Lampura, dr. Dian Mauli, M.H menjelaskan, penambahan kasus tersebut berdasarkan hasil tracing melalui pemeriksaan terhadap kontak erat dari pasien sebelumnya.
"Kedelapan pasien ini berdasarkan hasil tracing sebelumnya, salah satunya meninggal adalah warga Kotabumi, semuanya tergolong pasien bergejala" jelas Dian.
Terkait dengan terus berkembang kasus terkonfirmasi Covid-19, Dian menyebutkan, ada beberapa klaster pemicu penambahan tersebut diantaranya claster samsat dan keluarga yang berpergian ke luar kota.
"klaster Samsat juga banyak ditemukan kasus ini, belum lagi dari Bukit Kemuning dan masih banyak lagi maka hal ini harus diwaspadai," lanjutnya.
Dian juga mengingatkan terhadap banyak nya kerumunan yang terjadi di beberapa tempat disaat masyarakat mencairkan bantuan UMKM maupun bantuan anak murid bahwa pihak terkait harus memperhatikan standar Prokes.
"Jadi apabila kerumunan terjadi akibat kelalaian instansi terkait, seperti tidak menyediakan tempat cuci tangan, tidak mengatur masyarakat untuk menjaga jarak maka akan ada Sanksi tegas," pungkasnya. (*)
Video KUPAS TV : JALAN AMBLAS, AIR SUNGAI BANJIRI RUMAH WARGA BANDAR LAMPUNG
Berita Lainnya
-
Kecewa Dipecat karena Mencuri, Mantan Satpam Bakar Kantor Pelayanan Pajak Lampung Utara
Senin, 09 Desember 2024 -
Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya 2024 di Gunung Sadar Lampura Diduga Syarat Penyelewengan
Selasa, 03 Desember 2024 -
Hadiri Pembukaan Turnamen Futsal Ardjuno Cup Bukit Kemuning, Arinal Djunaidi Janji Bangun Gedung Futsal Jika Terpilih
Rabu, 13 November 2024 -
Kasus Dugaan Penganiayaan, Pengacara Korban Desak Polisi Tetapkan Kades Mekar Asri Lampura Jadi Tersangka
Rabu, 30 Oktober 2024