• Jumat, 26 April 2024

Pemkab Lakukan Upacara Istimewa Peringati HUT Pesibar

Kamis, 22 April 2021 - 14.18 WIB
78

Pj Bupati Pesisir Barat, Bambang Sumbogo. Foto: Nova/Kupastuntas.co

Pesisir Barat, Kupastuntas.co - Pemerintah kabupaten Pesisir Barat (pesibar) melaksanakan upacara istimewa dalam rangka memperingati hari ulang tahun (HUT) yang ke VIII, yang dipusatkan di lapangan merdeka labuhan jukung krui pekon kampung jawa kecamatan Pesisir Tengah. Kamis (22/04/2021).

Dalam rangkaian upacara istimewa HUT kabupaten Pesibar yang ke VIII tersebut, juga dilakukan penandatanganan kesepakatan bersama antar daerah dalam rangka pemberdayaan potensi daerah.

Adapun daerah dalam kesepakatan tersebut yaitu Tanggamus, dimana penandatanganan kesepakatan diwakili oleh Wakil Bupati, Lampung Barat diwakili Asisten I, Kabupaten Kaur yang diwakili oleh wakil bupati, dan juga OKU Selatan yang diwakili Asisten II.

Pj Bupati Pesibar, Bambang Sumbogo, mengatakan dengan telah ditandatanganinya mou dengan daerah tetangga ke depan kabupaten pesisir barat semakin maju.

"Mou kerjasama dengan kabuten tetangga yaitu Tanggamus, Lampung Barat, Kaur, dan OKU Selatan. Untuk bekerjasama diberbagai bidang seperti bidang transportasi bidang pertanian dan lain-lain, tentunya untuk kemajuan pesisir barat," ujarnya.

Selain itu, Bambang Sumbogo, juga berharap di usia kabupaten pesisir barat yang VIII, walaupun sebagai kabupaten termuda di provinsi lampung, bisa menyetarakan dengan daerah lain.

"Dengan usia ke delapan tahun ini, bisa memacu pembangunan di segala bidang. Khususnya bidang pariwisata, pertanian, perikanan, dan juga perkebunan," tandasnya. (*)

Video KUPAS TV : POLISI LAKUKAN PENYEKATAN ARUS MUDIK DI ‘JALUR TIKUS’


Editor :