Peringati Hari Kartini, Nanang Ermanto: Peran Perempuan dalam Pembangunan Daerah
Bupati Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel), Nanang Ermanto, dalam peringatan Hari Kartini ke-143 bersama Satpol PP wanita di Aula Sebuku rumah dinas Bupati, Rabu (21/04/2021). Foto: Imanuel/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Lampung Selatan - Peringati Hari Kartini ke-143 bersama anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) wanita, Bupati Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel), Nanang Ermanto mengungkapkan bahwa perempuan ibarat pondasi yang dapat berperan aktif membantu pembangunan Daerah.
"Perempuan adalah pondasi bagi kita, yang harus kita jaga," Kata Bupati Lamsel Nanang Ermanto, dalam acara silaturahmi di Aula Sebuku rumah dinas Bupati setempat, Rabu (21/04/2021).
Menurut dia, membangun Kabupaten Lampung Selatan bukanlah hanya tugas seorang Bupati dan Wakil Bupati, namun juga perlu peran aktif semua elemen termasuk kaum perempuan.
"Ini lah kebersamaan kita dalam membangun Lampung Selatan yang lebih baik. Tidak bisa saya sama Pandu (Wabup Lamsel) saja, butuh semua elemen termasuk perempuan," terangnya.
Nanang melanjutkan, peran aktif perempuan pun sangat dibutuhkan ketika para pahlawan memperjuangkan kemerdekaan Bangsa Indonesia.
"Jangan sampai kita tidak tahu dengan sejarah. Berdirinya bangsa kita ini bukan mudah, tapi berkat perjuangan para tokoh pahlawan termasuk perempuan," jelasnya.
Untuk itu, saat ini perjuangan Kartini tidak boleh hanya diperingati sebatas acara seremonial, namun juga perlu dijadikan pedoman bagi perempuan masa kini.
"Kita harus tahu apa yang diperjuangkan Kartini. Ini yang menjadi pedoman dan harus menjadi pegangan perempuan sekarang," tuturnya.
"Ini lah yang harus kita ingat. Kita perjuangkan emansipasi wanita," tutup Bupati Lamsel, Nanang Ermanto. (*)
Video KUPAS TV : SUKA DUKA JURNALIS WANITA, DILECEHKAN SAMPAI KERAH BAJU DITARIK AJUDAN PEJABAT!
Berita Lainnya
-
Bupati Egi Apresiasi Petani Sragi, Ubah Lahan Tak Produktif Jadi Sentra Padi Biosalin
Jumat, 07 November 2025 -
Jelang Libur Akhir Tahun, Korlantas Polri Cek Kesiapan Transportasi di Lampung Selatan
Jumat, 07 November 2025 -
Modus Pinjam Motor, Pria di Lampung Selatan Gelapkan Vario Milik Teman
Jumat, 07 November 2025 -
Kecelakaan Maut di Katibung Lampung Selatan, Satu Tewas Tiga Luka-luka
Jumat, 07 November 2025









