• Rabu, 15 Januari 2025

Perampokan Rumah Kosong di Tanjung Raya, Perabot Hilang Digondol Pelaku

Minggu, 18 April 2021 - 18.23 WIB
182

Nurjanah, istri dari pemilik rumah (Hamdan), saat menunjukkan pintu yang dirusak perampok. Foto: Wulan/Kupastuntas.co

Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Aksi perampokan rumah kosong terjadi di Jalan Way Sabu no.4 Kelurahan Tanjung Raya, Kecamatan Tanjung Karang Timur, Bandar Lampung. Perabotan pun hilang digondol pelaku.

Nurjanah, istri dari pemilik rumah (Hamdan), membenarkan musibah yang baru menimpanya. Pasalnya, Hamdan beserta keluarganya baru tiba di rumah tersebut sekira pukul 13.00 WIB.

"Tadinya pintu terkunci, tapi setelah kita tiba, sudah tidak terkunci lagi dan ternyata kondisi pintu belakang sudah keadaan rusak," jelasnya, saat ditemui kupastuntas.co di kediamannya, Minggu (18/4/2021).

Nurjanah menuturkan, barang yang hilang berupa perabotan rumah tangga beserta alat olahraga dan pot bunga yang ada di teras rumah.

"Komputer, kompor beserta gas, ricecooker, alat masak yang ada di dapur, panci segala macam. Terus pot bunga yang di teras ini semua diambil, alat olahraga juga di ambil sama maling itu," tuturnya.

Selain itu, pelaku juga mengambil kipas angin, kulkas dan televisi, dari rumah tersebut. Namun ada barang, seperti presto yang sempat dipindahkan namum tak sampai dibawa.

"Kalau dilihat sih barang yang diambil berukuran besar, jadi susah kalau pelaku ini membawa barang menggunakan motor. Jadi kami menduga mereka bawa mobil untuk angkut barang," tambah Nurjanah.

Hamdan, sang suami mengatakan, rumah peninggalan orang tua nya ini memang sering ditinggal karena ia saat ini tinggal di Kota Agung, Tanggamus.

"Sesekali saja kami lihat kontrol keadaan rumah, paling tidak dua Minggu sekali kami pulang dan menginap untuk melihat rumah ini," ujarnya.

Sementara itu, sebelum kejadian tetangga korban memberikan informasi bahwa gerbang depan rumah nya dirusak oleh pemulung. Namun saat melihat kondisi rumah sang istri mendapati rumah dalam keadaan barang telah banyak yang hilang.

"Setelah sampai dan lihat bahwa banyak barang yang di ambil oleh si maling, saya langsung malaporkan kejadian ke Polsek Tanjung Karang Timur," terang Hamdan.

Sementara itu Kapolsek, AKP Dony membenarkan atas kejadian tersebut. "Benar, saat ini masih dalam proses penyelidikan," pungkasnya. (*)


Video KUPAS TV : MALING GASAK MOTOR KARYAWAN DARI PARKIRAN, GAGAL TERTANGKAP