Diperpanjang, Nominal Bantuan BPUM Dari Pusat Berkurang

Pelaku UMKM saat mendaftar ke Diskoperindag Lampung Barat. Foto: Iwan/Kupastuntas.co
Lampung Barat, Kupastuntas.co - Bantuan Banpres Produktif Usaha Mikro (BPUM) dari pemerintah pusat resmi diperpanjang hingga tahun 2021. Namun angka yang diterima para pelaku usaha kecil atau UMKM tidak sama dengan tahun sebelumnya.
Diketahui tahun 2020 yang lalu, bantun tersebut sebesar 2,4 juta setiap pelaku usaha kecil atau UMKM, sedangkan tahun ini hanya tersisa 1,2 juta untuk setiap penerima manfaat.
Disambangi di ruang kerjanya, Kabid Koperasi dan UKM pada Dinas Koperasi, UMKM, Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Kabupaten Lampung Barat, Ikhtiwan membenarkan hal tersebut.
Ia menyebut, selain jumlah yang diterima penerima manfaat berbeda, pengusulan pun sudah satu pintu melalui Diskopeindag, tidak lagi melalui perbankan dan perusahaan pembiayaan yang terdaftar di OJK, BUMN atau BUMD, pegadaian, dan kementerian atau lembaga.
"Pengusulan hanya satu pintu melalui dinas Koperindag pendaftaran sejak awal bulan April sampai 21 April batas pendaftaran. Setelah itu kita kirim ke Provinsi dan mereka yang meneruskan ke Kementrian. Kalau tahun lalu kita yang langsung ke Kementrian," ungkap Ikhtiwan, Senin (12/4/2021).
Namun untuk teknis penyaluran bantuan terusnya, masih sama dengan tahun lalu, di transfer langsung ke rekening penerima manfaat dan diberintahu melalui SMS.
Ditanya berapa jumlah pendaftar hingga hari ini, Ikhtiwan menyebut berkisar 100 pendaftar berasal dari sejumlah Pekon (Desa), kelurahan maupun Kecamatan yang ada di Lampung Barat. (*)
Video KUPAS TV : PULUHAN RUMAH DI LAMSEL HANCUR PORAK PORANDA, WARGA PERBAIKI SENDIRI
Berita Lainnya
-
Puluhan Desa di Lampung Barat Belum Terjangkau Internet, Pemkab Minta Komdigi Bangun Menara BTS
Senin, 13 Oktober 2025 -
Tiga Tradisi Lampung Barat Ditetapkan Sebagai Warisan Budaya Takbenda Indonesia 2025
Jumat, 10 Oktober 2025 -
Parosil Pastikan Tak Ada Lagi Anak Putus Sekolah, Pendidikan Gratis Hingga Pelosok Lampung Barat
Jumat, 10 Oktober 2025 -
APIP Didesak Limpahkan Dugaan Korupsi Dana Desa Sinar Jaya Lambar ke Aparat Hukum
Jumat, 10 Oktober 2025