Akibat Rumah Beserta Kios Terbakar, Manulang Alami Luka Bakar dan Rugi Ratusan Juta
Kupastuntas.co, Lampung Selatan - Diduga akibat uap bensin yang menyambar lampu bohlam listrik di atasnya, rumah beserta kios milik Manulang di Jalan Raya Kalianda, Desa Rangai Tritubggal, Kecamatan Katibung, Lampung Selatan ludes terbakar, Minggu (4/4/2021) sekira Pukul 20.30 WIB.
Menurut Kepala Sentral Pelayanan Kepolisian Polsek Tanjungan, Ajun Inspektur Polisi Satu Denny. MN, berdasarkan pengakuan Manulang, saat itu dia menuangkan bensin dari jerigen ke ember dan berada pas di bawah lampu bohlam yang sedang menyala.
"Tiba-tiba ada percikan api dan api itu membesar, sehingga membakar kios dan rumah Manulang, hingga rata dengan tanah," ungkap Denny, menirukan penuturann Manulang, saat ditemui di Puskesmas Rawat Inap Panjang yang mengalami luka bakar.
Baca juga : Satu Rumah Beserta Kios Bensin di Rangai Lamsel Terbakar
Menurut pengakuan Manulang, lanjut Denny, ia mengalami kerugian hingga Ratusan Juta Rupiah. Pasalnya mobil, motor dan barang seisi rumahnya tidak ada yang bisa diselamatkan.
"Manulang dan keluarganya hanya membawa pakaian yang ada di badan saja," lanjutnya.
Kejadian kebakaran itu begitu cepat membakar rumah Manulang, sehingga ketika pihaknya sampai di lokasi, rumah itu hampir habis terbakar.
"Selain rumah Manulang, ada juga dua kios di kiri dan kanan yang juga kena bakar. Namun tidak terlalu parah," ujarnya.
Manulang yang terlihat sedang mendapat perawatan intensif dari pihak perawat Puskesmas Panjang, meringis menahan sakit. Tangan, kaki melepuh.
Begitu juga dengan anaknya Toris (15), yang juga mengalami luka bakar di tangan kiri dan kaki kirinya.
Setelah mendapat perawatan awal, dan karena luka kedua korban dinilai pihak Puskemas cukup parah, maka kedua korban dirujuk ke Rumah Sakit Imanuel. (*)
Berita Lainnya
-
Banjir Landa Way Galih Lamsel, Tanaman Padi dan Singkong Warga Ikut Terendam
Sabtu, 18 Januari 2025 -
Sungai Meluap, 10 Rumah di Way Galih Lampung Selatan Terendam Banjir
Sabtu, 18 Januari 2025 -
Damkar Evakuasi Pasutri Lansia Terjebak Banjir di Desa Jati Baru Lampung Selatan
Sabtu, 18 Januari 2025 -
Kejari Lamsel Bidik Dugaan Proyek Fiktif Kades Tanjung Sari Natar
Jumat, 17 Januari 2025