Langkah Polres Pesawaran Meminimalisir Gangguan dan Cegah Penyebaran Covid-19 Saat Paskah

Kepala Polres Pesawaran, AKBP Vero Aria Radmantyo. Foto: Doc/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Pesawaran - Kepolisian Resor Pesawaran berkoordinasi dengan Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) guna menjamin keamanan tempat ibadah menjelang Perayaan Jumat Agung atau Paskah bagi umat Kristiani.
Kepala Polres Pesawaran, AKBP Vero Aria Radmantyo mengatakan, koordinasi tersebut dilakukan guna meminimalisir segala kemungkinan yang terjadi, serta memberikan keamanan dan kenyamanan umat Kristiani saat beribadah.
"Apapun bisa terjadi, kita akan siagakan personel untuk menjaga keamanan gereja guna meminimalisir segala kemungkinan gangguan saat gelaran perayaan Jumat Agung 03 April mendatang," kata Vero, Rabu (31/03/2021).
Selain pengamanan, penerapan protokol kesehatan di rumah ibadah juga menjadi prioritas dan poin penting untuk diperhatikan dan diterapkan bersama.
"Saat ini upaya menjamin keamanan di tempat ibadah juga sudah dilakukan personel kepolisian setempat, selain itu kita juga selalu memprioritaskan penerapan protokol kesehatan di rumah ibadah untuk kepentingan bersama," terangnya.
Untuk diketahui, Kabupaten Pesawaran memiliki sekitar 44 tempat ibadah umat Kristiani dan tersebar pada 11 Kecamatan yang diantaranya 27 Gereja Protestan dan 17 Gereja Katolik.
Ketua FKUB Pesawaran, Giarto mengatakan, Perayaan Ibadah Jumat Agung sudah diimbau untuk dilakukan secara virtual.
"Apabila digelar di gereja sarana dan prasarana protokol kesehatan harus disiapkan seperti jarak tempat duduk hingga batasan kapasitas ruangan," imbau Giarto. (*)
Video KUPAS TV : TRUK GALON TABRAK RUMAH MANTAN WAKIL BUPATI PESAWARAN
Berita Lainnya
-
Ratusan Pemuda Pesawaran Konsolidasi Dukung Nanda-Antonius di PSU Pilkada
Senin, 21 April 2025 -
PKB Pesawaran Mantapkan Barisan Dukung Kemenangan Nanda-Antonius di PSU Pilkada
Minggu, 20 April 2025 -
Nanda Indira Serap Aspirasi Petani di Sukaraja, Siap Dorong Kebijakan Pro-Pertanian di Pesawaran
Jumat, 18 April 2025 -
Dorong Penguatan Ekonomi Rakyat Lewat Program Pemberdayaan UMKM, Nanda Indira Tinjau Rumah Produksi Kerupuk di Desa Bagelen
Jumat, 18 April 2025