Tambah 14 Pasien, Positif Covid-19 di Lampura Capai 1.127 Kasus
Kupastuntas.co, Lapung Utara - Terjadi 14 kasus penambahan terkonfirmasi Positif Covid 19 di Kabupaten Lampung Utara, sehingga total akumulasi sampai saat ini menjadi 1.127 kasus, Senin (29/03/2021).
Dari total 1.127 kasus tersebut, dimana 1.039 pasien sudah selesai menjalani isolasi dan telah dinyatakan sembuh, dan 29 orang dinyatakan meninggal dunia.
Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Kabupaten Lampung Utara, dr. Dian Mauli, M.H menjelaskan, penambahan kasus baru hari ini, 10 orang diantaranya bergejala dan 4 tak bergejala.
"Untuk pasien yang bergejala sebagian dirujuk ke rumah sakit di Kotabumi, yang lainnya isolasi mandiri," kata Dian, Senin (29/03/2021) sore.
Terkait pelaksanaan Vaksinasi Sinovac, Kabid P2P Dinkes Lampura menjelaskan, pada hari ini telah dilakukan Vaksinasi di lingkungan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Lampura.
"Vaksinasi terus kita lakukan sebagai langkah antisipasi penyebaran Covid-19. Hari ini ada 54 orang yang divaksin termasuk tenaga kesehatan 2 orang," terang Dian.
Dia juga berharap, agar masyarakat tidak pernah bosan untuk terus disiplin dalam pelaksanaan Protokol Kesehatan dalam upaya menekan penyebaran Covid-19. (*)
Video KUPAS TV : CATAT! PEMUTIHAN PAJAK DI LAMPUNG DIBUKA SELAMA ENAM BULAN!
Berita Lainnya
-
Kecewa Dipecat karena Mencuri, Mantan Satpam Bakar Kantor Pelayanan Pajak Lampung Utara
Senin, 09 Desember 2024 -
Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya 2024 di Gunung Sadar Lampura Diduga Syarat Penyelewengan
Selasa, 03 Desember 2024 -
Hadiri Pembukaan Turnamen Futsal Ardjuno Cup Bukit Kemuning, Arinal Djunaidi Janji Bangun Gedung Futsal Jika Terpilih
Rabu, 13 November 2024 -
Kasus Dugaan Penganiayaan, Pengacara Korban Desak Polisi Tetapkan Kades Mekar Asri Lampura Jadi Tersangka
Rabu, 30 Oktober 2024