Pemkot Bandar Lampung Tak Gelar Operasi Pasar Jelang Ramadhan
Kepala Dinas Perdagangan kota Bandar Lampung, Adiansyah.
Bandar Lampung, Kupastuntas.co - Jelang bulan suci Ramadhan operasi pasar murah tentunya sangat di nantikan dan dibutuhkan oleh masyarakat. Namun tahun ini pemerintah kota (Pemkot) Bandar Lampung tidak melaksanakan operasi pasar lantaran untuk menghindari kerumunan.
Kepala Dinas Perdagangan kota Bandar Lampung, Adiansyah mengatakan, setiap tahunnya pihaknya mengadakan operasi pasar, tapi pada tahun 2020 kemarin karena ada pandemi Covid-19 jadi tidak dilaksanakan.
"Dan tahun ini juga karena masih pandemi dan dikhawatirkan terjadi kerumunan, maka kita tidak mengadakan pasar murah," ujar Adiansyah, Selasa (16/3/2021).
Ia melanjutkan apalagi saat ini satgas sedang gencar-gencarnya melakukan sosialisasi untuk melakukan pembatasan sosial.
"Seperti pada para pedagang di pasar. Nah jangan sampai kita menciptakan kerumunan dengan namanya barang murah atau operasi pasar," kata Dia.
Namun demikian, Ia masih menunggu lebih lanjut apa perintah dari Walikota Bandar Lampung.
"Jadi jangan pula kita membantu tapi malahan negatifnya lebih dari itu. Tapi kita lihat nanti kebijakannya seperti apa dari pimpinan," tandasnya. (*)
Video KUPAS TV : JALAN PENGHUBUNG PROVINSI LAMPUNG-SUMSEL AKHIRNYA DIPERBAIKI
Berita Lainnya
-
PLN Sukses Jaga Keandalan, Sistem Kelistrikan Lampung Momen Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 Aman
Jumat, 02 Januari 2026 -
Pelindo Regional 2 Panjang Gelar Last Call 2025 dan First Call Ship 2026
Jumat, 02 Januari 2026 -
Hari Pertama Kerja 2026, Gubernur Lampung Pimpin Sidak Sejumlah OPD
Jumat, 02 Januari 2026 -
Danantara Sinergikan BUMN Bangun Huntara di Aceh Tamiang, PLN Sambung Listrik untuk Semua Rumah dan Fasum
Jumat, 02 Januari 2026









