Pendapatan Daerah Lamsel 2021 Ditargetkan 130 Persen atau Rp 1,6 Miliar
Kupastuntas.co, Lampung Selatan - Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel) targetkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) pada tahun 2021 dapat lebih 30 persen dari target atau 130 persen.
Hal itu diungkapkan oleh Kepala Disperindag Kabupaten Lamsel, Yusri, ketika ditemui Kupastuntas.co di ruang kerjanya, Senin (15/03/2021).
Yusri mengatakan, pihaknya menargetkan PAD dari 2 jenis retribusi, yakni retribusi Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pasar dan Tera ulang pada tahun 2021.
"Target kita lebih 30 persen, dari UPT pasar Rp1,575 miliar dan retribusi tera ulang Rp45 juta. Jadi target kita Rp1,6 miliar," Katanya.
Pada tahun 2020, dia menjelaskan, pihaknya telah berhasil memenuhi target dalam menyumbang PAD ke Kabupaten Lamsel. Dimana dari UPT Pasar yang ditargetkan Rp1,1 miliar, tercapai Rp1,2 miliar atau 111,98 persen.
Kemudian pada tera ulang, ditargetkan dapat menyumbang PAD sebesar Rp31 juta dan tercapai Rp35 juta atau 111,48 persen.
"Alhamdulillah, over target tahun kemarin. Namanya optimis, semoga tercapai dan itu memang harus ada kenaikan," pungkasnya. (*)
Video KUPAS TV : INDAHNYA TOLERANSI, UMAT ISLAM DI BANDAR LAMPUNG BERJAGA SAAT NYEPI
Berita Lainnya
-
Kejari Lamsel Bidik Dugaan Proyek Fiktif Kades Tanjung Sari Natar
Jumat, 17 Januari 2025 -
Motor Listrik Warga Way Sulan Lampung Selatan Disikat Maling, Korban Ogah Lapor ke Polisi
Jumat, 17 Januari 2025 -
Diduga Rem Blong, Truk Fuso Terbalik di Ketapang Lampung Selatan
Rabu, 15 Januari 2025 -
Kasus Dugaan Korupsi BUMD PT Lampung Selatan Maju Segera Disidangkan
Rabu, 15 Januari 2025