• Rabu, 22 Januari 2025

Terkait Ujicoba KBM Tatap Muka, Ini Tanggapan IDI Lampura

Selasa, 09 Maret 2021 - 13.37 WIB
159

Ketua IDI Kabupaten Lampung Utara, dr.Sri Haryati, M.Kes. Foto: Ist.

Lampung Utara, Kupastuntas.co - Setelah penerapan Uji coba Kegiatan Belajar Mengajar (KBM)  di seluruh Jenjang pendidikan di Kabupaten Lampung Utara telah dimulai, Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kabupaten Lampung Utara ingatkan Pemkab Lampura untuk terus mengevaluasi secara berkesinambungan.

"Harapan kami dari IDI cabang Lampung Utara, Pemerintah Kabupaten dalam hal ini Tim Satgasus Covid 19 untuk mengevaluasi secara continue terkait kebijakan tersebut" jelas dr. Sri Haryati, M.Kes selaku Ketua, Selasa (09/03/2021).

Sri juga menjelaskan bahwa apabila terjadi peningkatan kasus Khususnya bagi anak-anak usia sekolah maka pelaksanaan KBM tatap muka ini dipertimbangkan kembali.

"Kewenangan terkait PTM di sekolah ada pada Satgasus Kabupaten, oleh karena itu pihak sekolah harus selalu di himbau menerapkan Prokes secara disiplin dan konsisten," imbuh Sri.

Ketua IDI juga mengatakan bahwa selain di tingkat Kabupaten juga Tingkat Kecamatan melakukan pemantauan secara serius dan apabila ada pelanggaran Prokes di Sekolah maka harus diterapkan Sanksi sesuai aturan yang berlaku.

"Pilihan belajar tatap muka bukan pilihan mudah, jika pengawasan lemah maka anak-anak kita akan jadi korban," pungkas Sri.

Ia mengingatkan agar masyarakat dan Pemkab Lampura untuk mensukseskan program Vaksinasi Sinovac sebagai upaya pemutusan mata rantai penyebaran Covid 19. (*)

Video KUPAS TV : AKSI HEROIK WARGA TABRAK PELAKU BEGAL TEREKAM CCTV

Editor :