Cuaca Tidak Stabil, Tim Gabungan Pesawaran Pangkas Dahan Pohon Besar

Personel Polres pesawaran dan DLH setempat saat memangkas dahan pohon besar di jalan lintas barat dan jalan raya Tegineneng. Foto: Ist.
Pesawaran, Kupastuntas.co - Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor (Satlantas Polres) berkoordinasi dengan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) kabupaten setempat guna melakukan pemotongan dahan pohon besar sepanjang ruas jalan lintas barat dan jalan raya Tegineneng.
Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasat lantas) Polres Pesawaran AKP. I Wayan Budiarto mengatakan pemotongan dahan pohon dilakukan dikarenakan potensi bahaya yang timbul akibat cuaca yang tidak stabil.
"Untuk pemotongan pohon dilakukan di jalan yang banyak pohon besarnya seperti di sepanjang ruas jalan Pesawaran menuju metro di kecamatan Tegineneng, serta di ruas jalan lintas barat, Kecamatan Gedong Tataan," terangnya pada Jumat (19/02/2021).
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Pesawaran, Sofyan Agani menambahkan, pemotongan pohon selama ini dilakukan secara insidentil dikarenakan belum terjadwal.
"Pemotongan dahan pohon ini dilakukan atas permintaan resmi dari kasatlantas polres Pesawaran. Biasanya dilakukan oleh melalui gotong royong," katanya.
Sementara itu, dengan adanya potensi bahaya pohon tumbang dan sekaligus memaksimalkan peran pemerintah desa yaitu dengan menyurati seluruh kecamatan yang diminta untuk melakukan pengawasan.
Diketahui, Minimnya anggaran menjadi salah satu faktor program pemotongan dahan pohon di ruas jalan raya belum bisa terjadwal.(*)
Video KUPAS TV : TOL LAMPUNG DILENGKAPI SPEED GUN UNTUK BATASI KECEPATAN KENDARAAN
Berita Lainnya
-
Ratusan Relawan Perkasa di Way Ratai Deklarasi Dukungan untuk Nanda-Anton
Selasa, 20 Mei 2025 -
Dua Koalisi Partai Politik Optimistis Menangkan Jagoannya di PSU Pesawaran
Selasa, 20 Mei 2025 -
Konsolidasi di Negeri Katon, Tim Pemenangan Matangkan Strategi Menangkan Nanda-Anton di PSU Pesawaran
Selasa, 20 Mei 2025 -
Ribuan Warga Padati Kampanye Nanda-Anton di Gedong Tataan, Gaungkan Visi 'Pesawaran CAKEP'
Senin, 19 Mei 2025