• Rabu, 14 Mei 2025

DPRD Bandar Lampung Langsung Gelar Paripuna Penetapan Calon Terpilih Siang Ini

Kamis, 18 Februari 2021 - 11.41 WIB
257

Penyerahan salinan Berita Cara Pleno terbuka penetapan Calon Walikota dan Wakil Walikota Terpilih, dari ketua KPU ke ketua DPRD kota Bandar Lampung, di Ballroom Swissbell hotel, Kamis (18/02/2021). Foto: Sulaiman/Kupastuntas.co

Bandar Lampung, Kupastuntas.co - Menindaklanjuti keputusan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bandar Lampung, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kota Bandar Lampung akan langsung melaksanakan sidang Paripurna Istimewa, pada Kamis (18/02/2021) pukul 14.00 WIB siang ini juga.

Ketua DPRD kota Bandar Lampung Wiyadi mengatakan, menindaklanjuti hasil pleno KPU Bandar Lampung, DPRD Bandar Lampung langsung menggelar sidang paripurna istimewa siang ini pukul 14.00 WIB. Setelah ini, pihaknya akan menyerahkan hasil paripurna ke Mendagri melalui Gubernur Lampung.

"Untuk jadwal pelantikan itu kewenangan Kemendagri, kita hanya menunggu. Harapan kita segera selesai, dan agar ada kepastian Walikota dilantik dan bisa langsung bekerja untuk masyarakat Bandar Lampung," ungkapnya.

Baca juga : Sah! KPU Tetapkan Eva-Deddy Pemenang Pilwakot Bandar Lampung

Sementara Ketua KPU Bandar Lampung Dedy Triyadi mengatakan, hari ini pihaknya melakukan pengesahan dan penetapan calon walikota dan wakil walikota terpilih dua hari setelah putusan MK. 

"Setelah ini, kami berlima (komisioner KPU Bandar Lampung) akan menyerahkan SK putusan ke ketua DPRD Bandar Lampung untuk diparipurnakan untuk membuatkan keputusan calon Walikota dan Wakil Walikota terpilih," ujarnya.

Sebelumnya KPU Bandar Lampung akhirnya mengesahkan Pasangan Calon Eva Dwiana-Deddy Amarullah sebagai pasangan calon pemenang dalam Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota (Pilwakot) Bandar Lampung 2020.

Penetapan tersebut disampaikan langsung oleh Ketua KPU Bandar Lampung Dedy Triyadi, dan disaksikan seluruh komisioner KPU, Bawaslu Bandar Lampung, Forkopimda Kota Bandar Lampung di Ballroom Swissbell Hotel. (*)

Video KUPAS TV : BERTAHUN-TAHUN TAK ADA PERBAIKAN, JALAN DI LABUHAN MARINGGAI PENUH KUBANGAN

Editor :