Keluar dari Zona Oranye Covid-19, Tanggamus Nihil Tambahan Kasus Baru
Bupati Tanggamus, Dewi Handajani (tengah) saat pelaksanaan vaksin tahap kedua di Puskesmas Kotaagung, Rabu (17/2/2021). Foto: Sayuti/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Tanggamus - Setelah 23 hari berada di zona oranye dengan status risiko sedang, secara nasional dalam penyebaran kasus Covid-19, akhirnya Kabupaten Tanggamus kembali turun ke zona kuning dengan status risiko rendah, dan Hari ini, Rabu (17/2/2021) tidak ada tambahan kasus baru atau nihil.
Kabar baik tersebut disampaikan langsung Bupati yang juga Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Tanggamus, Dewi Handajani, saat menghadiri pelaksanaan vaksin Sinovac tahap kedua, di Puskesmas Kotaagung, Rabu (17/2/2021).
"Alhamdulillah, saat ini Tanggamus zona kuning Covid-19," kata Dewi Handajani, didampingi Wakil Bupati Tanggamus, A.M. Syafi'i, dan Ketua DPRD Tanggamus, Heri Agus Setiawan.
Dewi berharap, setelah ini Tanggamus menjadi zona hijau dengan status tidak memiliki kasus baru Covid-19 dan risiko kecil. "Hal ini tidak lepas dari peran dan kerja keras kita semua. Terutama masyarakat dalam menekan serta memutus mata rantai penularan Covid-19," ungkapnya.
Terkait sekolah tatap muka, Dewi mengaku masih dikaji. "Kita lihat sampai akhir Maret nanti, jika memang sudah memungkinkan, kenapa tidak proses belajar mengajar dilaksanakan secara tatap muka," lanjutnya.
Terpisah, Juru bicara Satgas penanganan Covid-19 Tanggamus, dr Eka Priyanto merincikan, Tanggamus lama berada di zona hijau, kemudian naik menjadi zona kuning, lalu naik menjadi zona oranye pada tanggal 8 September 2020 lalu.
"Kemudian naik lagi menjadi zona merah, dan setelah 23 hari turun ke zona oranye pada 25 Januari 2021," terang Eka.
Kemudian setelah 23 hari berada di zona oranye, mulai Selasa (16/2/2021) Tanggamus turun lagi ke zona kuning. "Tentunya bukan hal yang mudah bagi kita untuk kembali ke zona kuning. Kita harus bersyukur dan terus waspada dan tetap mematuhi protokol kesehatan," lanjutnya.
Sementara, berdasarkan data Satgas penanganan Covid-19 Tanggamus hingga Rabu (17/2/2021) sore, jumlah terkonfirmasi Covid-19 di Tanggamus sebanyak 522 orang. Sementara yang dinyatakan sembuh sebanyak 486 orang, kasus baru tidak ada tambahan (nihil), dan meninggal dunia 26 orang. (*)
Video KUPAS TV : POSKO PENANGANAN COVID-19 DI BANDAR LAMPUNG DIBENTUK HINGGA TINGKAT KELURAHAN
Berita Lainnya
-
Wisata Tanggamus Berulang Makan Korban: 2 Anak Tewas di Way Lalaan dan Remaja Nyaris Tenggelam di Pantai Cuku Batu
Jumat, 02 Januari 2026 -
Jembatan Gantung Garuda Resmi Difungsikan, Warga Pekon Umbar Tanggamus Tak Lagi Terisolasi
Selasa, 30 Desember 2025 -
Geger, Penemuan Bayi di Lubang Bekas Septic Tank di Wonoharjo Tanggamus
Selasa, 30 Desember 2025 -
Aksi Premanisme Hantui Wisata Pantai Tanggamus Jelang Tahun Baru, Pengunjung dan Pelaku Usaha Resah
Selasa, 30 Desember 2025









