80 Persen Nakes Bandar Lampung Sudah Terima Vaksin Covid

Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandar Lampung, Edwin Rusli. Doc/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandar Lampung, Edwin Rusli mengatakan, tenaga kesehatan (Nakes) di kota setempat yang telah mendapatkan dosis vaksin Covid-19 sebanyak 80 persen.
"Dari total sekitar 4.600 tenaga kesehatan yang ada di Kota Bandar Lampung, sudah 80 persen tenaga kesehatan yang divaksin," kata Edwin Rusli, Rabu (10/2/2021).
Menurutnya, sejauh ini tidak ada kendala dalam pelaksanaan vaksinasi di semua tempat, baik rumah sakit, klinik maupun di Puskesmas. Semua tenaga kesehatan sudah terdaftar sesuai dengan ketentuan dan prosedur yang ada.
"Itu sudah mendaftar. Tapi kalau pun ada tenaga kesehatan yang belum daftar, kita bantu dengan Primary Care (P-Care) untuk bisa divaksin," lanjutnya.
Sementara untuk vaksinasi pada gelombang kedua, hal itu akan dilakukan pada pada akhir Februari atau awal Maret mendatang, dan masih sama dengan Sinovac.
Untuk saat ini, vaksinasi perdana bagi tenaga kesehatan lanjut usia di atas 60 tahun sedang berlangsung. Namun pelaksanaannya sendiri hanya di rumah sakit yang melayani vaksinasi, tidak di Puskesmas.
"Hanya di 10 rumah sakit yang melayani vaksinasi. Karena tenaga kesehatan yang lanjut usia tidak banyak, paling tidak sampai 100 tenaga kesehatan," tandasnya. (*)
Video KUPAS TV : PEMKOT GRATISKAN PAJAK BUMI DAN BANGUNAN, TAPI ADA SYARATNYA...
Berita Lainnya
-
Wali Kota Eva Dwiana Hadiri Kunjungan Kerja Mensos Saifullah Yusuf di Bandar Lampung
Senin, 12 Mei 2025 -
122 Orang Diamankan Polisi dalam Operasi Pekat Krakatau 2025 di Bandar Lampung
Senin, 12 Mei 2025 -
Lampung Bakal Jadi Percontohan Sekolah Rakyat, Pemprov Siapkan 100 Siswa
Senin, 12 Mei 2025 -
Pelajar SMA Yos Sudarso Wakili Metro ke Paskibraka Nasional
Senin, 12 Mei 2025