• Minggu, 29 September 2024

Meski Tak Bisa Divaksin Covid-19, Gubernur Arinal Pastikan Vaksinasi Lancar

Rabu, 13 Januari 2021 - 17.24 WIB
54

Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi, saat dimintai keterangan, Rabu (13/1/2021). Foto: Siti/Kupastuntas.co

Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Pemerintah Provinsi Lampung akan menggelar vaksinasi pertama kali yang diperuntukkan kepada para pejabat serta tokoh lintas agama di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Abdul Moeloek pada Kamis (14/1/2021) besok.

Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi, yang juga Ketua gugus tugas Covid-19 Lampung memastikan jika kegiatan vaksinasi dengan jenis CoronaVac akan berjalan lancar, meskipun dirinya tidak bisa mendapatkan vaksinasi lantaran sudah berusia lebih dari 60 tahun. 

"Besok kita akan mulai vaksinasi dan saya akan hadir. Saya akan digantikan oleh Wakil Gubernur dan Sekda," kata Arinal, saat dimintai keterangan, Rabu (13/1/2021).

Ia melanjutkan, Presiden Joko Widodo sudah lebih dulu melakukan vaksinasi dan akan disusul oleh daerah di masing-masing Provinsi. Hal tersebut untuk meyakinkan masyarakat jika vaksin Covid-19 dijamin aman dan tidak berbahaya.

"Jadi agar masyarakat tidak berfikir macam-macam. Tidak mungkin negara akan membuat rakyat sengsara," lanjutnya.

Ia juga menegaskan, tidak ada jaminan bahwa masyarakat yang sudah menerima vaksin akan terbebas dari Covid-19. Karenaya masyarakat tetap diminta untuk konsisten dan disiplin menerapkan protokol kesehatan.

"Tidak ada jaminan terhindar dari Covid-19 meskipun sudah di vaksin. Kita tetap harus penuh kesadaran dalam menerapkan protokol kesehatan," pungkasnya. (*)


Video KUPAS TV : RATUSAN CPNS PEMPROV LAMPUNG FORMASI 2019 TERIMA SK DARI GUBERNUR